Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Madiun menyatakan ada satu lagi warga setempat yang terkonfirmasi positif terpapar virus corona sehingga secara keseluruhan pasien yang terpapar virus mematikan itu menjadi 25 orang.

"Pasien nomor 25 ini diperkirakan tertular karena aktivitasnya yang sering berada di pasar tradisional," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kota Madiun Noor Aflah dalam keterangannya di Madiun, Kamis malam.

Sesuai data, pasien nomor 25 tersebut berinisial T, seorang perempuan usia 61 tahun, warga Kelurahan Banjarejo, Kecamatan Taman, Kota Madiun. Yang bersangkutan merupakan pedagang di Pasar Sambirejo, Kabupaten Madiun.

"Pasar tradisional memang salah satu tempat yang berpotensi penularan COVID-19, sebab pasar menjadi tempat beraktivitas banyak orang dengan berbagai riwayat perjalanan sebelumnya," kata dia.

Sesuai hasil pelacakan tim GTPP, yang bersangkutan sudah tidak berdagang karena sakit sejak tanggal 14 Juli dan sempat dibawa ke Rumah Sakit Griya Husada Kota Madiun dua hari setelahnya. Pasien juga dilakukan Medical Check Up (MCU) pre-operasi batu empedu di Rumah Sakit Islam Siti Aisyah pada 20 Juli. Rapid test juga dilakukan saat MCU tersebut dan didapati hasil reaktif.

Setelah diketahui reaktif, gugus tugas juga melakukan tes usap terhadap yang bersangkutan dan hasilnya diketahui positif pada Rabu 23 Juli 2020.

"T, saat ini sedang menjalani isolasi di RSI Siti Aisyah. Hasil pelacakan, T mengaku tidak pernah pergi keluar kota selain aktivitas berdagang di Pasar Sambirejo," katanya.

Gugus Tugas juga melakukan pendataan dan pemantauan terkait pihak-pihak yang melakukan kontak erat dengan pasien.

Petugas juga memberikan edukasi kepada kontak erat kasus nomor 25 agar melakukan isolasi mandiri sambil menunggu hasil rapid dan tes usap keluar. Hal itu penting agar tidak terjadi kontak erat lain.

"Kasus konfirmasi nomor 25 ini mirip dengan kasus nomor 19. Keduanya, sama-sama memiliki aktivitas di pasar tradisional," tambah Aflah.

Dengan tambahan satu kasus baru tersebut, jumlah pasien positif COVID-19 di Kota Madiun saat ini mencapai 25 orang. Dari 25 orang tersebut, 13 orang diantaranya telah sembuh dan 12 orang lainnya masih dirawat.

Pewarta: Louis Rika Stevani

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2020