Gubernur Khofifah Indar Parawansa menyambut kedatangan puluhan Warga Negara Indonesia (WNI) dari Wuhan, China, asal Provinsi Jawa Timur, di Bandara Juanda Sidoarjo, Jawa Timur, pada Sabtu malam, 15 Februari.
 

Terdata, dari  65 WNI dari Wuhan asal Jawa Timur, yang telah menjalani masa observasi virus corona di Natuna, Kepulauan Riau, hanya 62 orang yang tadi malam tiba bersama satu rombongan pesawat di Bandara Juanda. Karena tiga lainnya dijemput keluarganya masing-masing setibanya di Jakarta.
 

Gubernur Khofifah berpesan agar masyarakat menerima kedatangan WNI yang berasal dari berbagai daerah di Jawa Timur tersebut. WNI dari Wuhan tersebut, sebelum dipulangkan ke daerah asalnya, telah menjalani masa observasi selama 14 hari, atau dua kali lipat dari masa inkubasinya, dan semuanya dinyatakan sehat. Mayoritas dari mereka adalah mahasiswa yang sedang menempuh studi beasiswa di Wuhan.

 


Video Oleh Hanif Nashrullah

Pewarta: Hanif Nashrullah

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2020