Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra mengakui tidak mudah bertanding dan mencuri poin di kandang Persebaya, Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Selasa malam.

“Sangat tidak mudah meraih poin dan menang di sini. Syukurlah kami bisa mencuri satu poin,” ujarnya kepada wartawan usai laga Persebaya vs Bali United.

Pada laga pekan ke-20 lanjutan Liga 1 musim kompetisi 2019 tersebut, pertandingan berakhir dengan skor sama kuat, 1-1. Gol Persebaya dicetak Osvaldo Haay menit ke-34, sedangkan gol balasan Bali United dilesakkan Fadil Sausu menit ke-88.

Baca juga: Persebaya vs Bali United berakhir imbang 1-1
Baca juga: Imbangi Persebaya, Bali United jaga keunggulan sepuluh poin

Menurut Teco, sapaan akrab pelatih Bali United, hasil tersebut sangat adil melihat pertandingan berjalan menarik dan saling jual beli serangan.

“Di pertandingan itu kami bekerja keras dan punya peluang, tapi penyelesaian akhir masih gagal. Syukurlah di menit-menit akhir kami bisa menyamakan kedudukan,” ucap eks-Pelatih Persija Jakarta tersebut.

Sementara itu, pencetak gol Bali United Fadil Sausu bersyukur bisa membantu tim meraih satu poin di kandang Persebaya yang juga diakuinya sangat berat.

Permainan tim lawan dan tekanan puluhan ribu suporter, Bonek Mania, disebutnya menjadi salah satu faktor sulitnya mencetak gol ke gawang Miswar Saputra.

“Syukurlah bisa mencetak gol dari tendangan bebas, dan gol itu untuk suporter Bali United yang datang ke Surabaya memberi dukungan langsung. Terima kasih suporter dan semoga selamat kembali ke Bali,” kata kapten tim itu.

Hasil imbang tersebut membuat Bali United kokoh di puncak klasemen sementara dengan raihan 45 poin hasil 14 kali menang, tiga kali seri dan hanya dua kali menderita kekalahan.

Sedangkan Persebaya bertahan di posisi lima klasemen dengan raihan 30 poin hasil tujuh kali menang, sembilan kali seri dan empat kali kalah.

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019