Puluhan mobil hias   dari satuan kerja, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), BUMN, BUMD serta kalangan swasta berkonvoi di sepanjang jalan protokol Kota Kediri, Jawa Timur, mengikuti parade mobil hias dalam rangka menyemarakkan Hari Jadi Ke-1140 Kota Kedir, Minggu (4/8).

"Kalau peserta mobil hias dari Kota Kediri. Lokasi startnya dari Stadion Brawijaya dan finis di Balai Kota Kediri," kata Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kota Kediri Nurmuhyar,  di Kediri, Minggu (4/8) sore.

Rute karnaval mobil hias tersebut yakni rombongan berangkat dari Stadion Brawijaya - Jl Letjen Suprapto - Jembatan Alun-alun Kota Kediri - Jl Agus Salim - Jl Semeru - Jl Dr Saharjo - Bundaran Sekartaji - Jembatan Brawijaya - Jl Diponegoro dan finis di Balai Kota Kediri.

Seluruh kendaraan dihias sesuai dengan tema yang disajikan oleh masing-masing instansi. Diharapkan, dengan kegiatan itu ikut serta mensosialisasikan program dari masing-masing satker.

Sementara itu, masyarakat juga sangat antusias menonton parade mobil hias tersebut. Di sepanjang jalur yang dilewati, masyarakat memenuhi tepi jalan. Bahkan, tidak sedikit yang mengabadikan dengan kamera telepon seluler miliknya. 

Selain itu, panitia parade mobil hias tersebut juga membuat lomba video satu menit kegiatan parade tersebut, dengan total hadiah Rp14 juta. 

Panitia menerapkan beberapa syarat seperti penggunaan ilustrasi musik yang memiliki hak cipta menjadi tanggung jawab peserta, video tidak mengandung SARA, hoaks, dan pornografi.

Syarat lainnya adalah kegiatan itu bisa diunggah mulai 4 Agustus hingga 9 Agustus 2019 dan penjurian dilakukan pada 13 Agustus 2019. Ditentukan juara 1,2,3 dan favorit berdasarkan jumlah like terbanyak di akun instagram panitia. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 15 Agustus 2019. (*)

Pewarta: Asmaul Chusna

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019