Situbondo (Antaranews Jatim) - Puluhan warga satu RT di Desa Awar-Awar, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Senin malam keracunan massal setelah mengonsumsi soto ayam usai mengikuti pengajian rutin di rumah salah satu warga desa setempat.

"Keracunan makanan massal yang terjadi tadi malam di RT 02/ RW 02 Dusun Kampung Barat, Desa Awar-Awar, Kecamatan Asembagus, ada sekitar 40 warga satu RT yang mengeluh pusing, mual dan muntah," kata Kapolsek Asembagus, AKP Hariyono di Situbondo, Selasa pagi.

Ia menceritakan, peristiwa keracunan massal laki-laki dan perempuan satu RT itu bermula saat warga setempat menyantap suguhan nasi soto usai mengikuti pengajian rutin RT di rumah Mustofa, namun setelah sekitar 20 menit mengonsumsi nasi soto, warga pusing dan mual.

Mendapatkan informasi itu, katanya, petugas puskesmas dan kepolisian sektor  setempat ke lokasi dan memberikan pertolongan medis awal dengan memberikan infus dan obat-obatan menetralkan racun yang masuk dalam tubuh korban.

"Dari puluhan warga yang diduga keracunan makanan soto itu, ada 11 orang yang dirujuk ke RSUD Asembagus dan Puskesmas Asembagus, namun pagi ini semuanya sudah bisa pulang dan rawat jalan," ujarnya.

Kapolsek Hariyono menambahkan, untuk memastikan penyebab keracunan massal itu, petugas kesehatan mengamankan sampel nasi soto dan muntahan dari korban keracunan dan akan dilakukan uji laboratorium.

"Sampel makanan sotonya sudah diamankan dan diuji laboratorium hari ini, sedangkan warga yang menjadi korban keracunan saat ini sebagian besar sudah mulai pulih," tuturnya. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019