Situbondo (Antaranews Jatim) - Sebanyak 297 orang honorer yang melamar sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, mengikuti seleksi dengan menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) di SMK Negeri 1 Panji, Sabtu.

Kasubid Formasi dan Kepegawaian Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Situbondo Echwan Darwianto mengatakan, jika tidak ada batasan minimal nilai, maka peserta harus mendapatkan nilai tertinggi.

"Karena menggunakan sistem CAT, nilai hasil tes bisa langsung diketahui usai peserta melaksanakan ujian," kata Echwan.

Ia menyebutkan, ada lima ruang kelas disiapkan pelaksanaan seleksi PPPK dan tidak ada kendala teknis persiapan tes, karena di SMK Negeri 1 Panji sudah terbiasa melaksanakan ujian sistem CAT.

Menurut ia, pelaksanaan tes dibagi menjadi empat sesi, yaitu sesi pertama registrasi serta pembagian kartu login dan penyampaian token, kemudian sesi kedua dimulai pada pukul 10.00 WIB sampai pukul 12.15 WIB.

Sedangkan sesi ketiga, dilaksanakan pukul 13.00 WIB sampai dengan pukul 15.15 WIB, sementara sesi terakhir atau ketiga pada pukul 15.30 WIB hingga pukul 17.45 WIB.

"Pelaksanaan tes berlangsung 100 menit dan tes seleksi PPPK menggunakan beberapa soal, yakni tes manajerial sebanyak 40 soal, sosial kultural 10 soal dan tes teknis sebanyak 40 soal," paparnya.

Kabupaten Situbondo memiliki 404 kuota PPPK, yang terdiri formasi guru sebanyak 367 orang dan penyuluh pertanian 67 orang.

Dari jumlah kuota 404 itu, tenaga honorer yang mendaftar hanya sebanyak 307 orang dan 297 pelamar bisa melanjutkan mengikuti tes, karena 10 orang di antaranya tidak lulus verifikasi. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019