Jember (Antaranews Jatim) - Karnaval Pandhalungan bertema "Jember Maju dalam Keberagaman" yang digelar Pemerintah Kabupaten Jember, Jawa Timur memeriahkan akhir tahun dan Hari Jadi ke-90 Kota Jember yang dimulai dari Gedung Serbaguna Kaliwates hingga alun-alun Kota Jember, Senin.
     
Bupati Jember Faida dan Wakil Bupati Jember Abdul Muqit Arief bersama forum komunikasi pimpinan daerah melepas peserta defile pertama yang merupakan defile dari para pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jember yang menggunakan kostum yang beragam.
     
"Karnaval digelar dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Jember, sekaligus untuk refreshing karena pejabat pemerintah menghibur masyarakat sekaligus melestarikan seni budaya di akhir tahun 2018," kata Bupati Jember Faida usai melepas defile Karnaval Pandhalungan di Jember.
     
Menurutnya karnaval tersebut akan dikemas lebih baik lagi, sehingga bisa menjadi salah satu festival yang bisa diandalkan di Kabupaten Jember dengan menampilkan peserta karnaval mulai dari anak-anak, dewasa, hingga orang tua dengan beragam kostum yang digunakan.
     
Tidak hanya itu, Karnaval Pandhalungan juga menyuguhkan hasil pembangunan yang dipamerkan orang dewasa dan mobil hias di masing-masing organisasi perangkat daerah, sehingga karnaval pelajar dan pembangunan menjadi satu keragaman tersendiri.
     
"Sejatinya kita kuat karena beragam, sejatinya keberagaman itulah kekayaan negeri kita dan Jember adalah kota keberagaman, dan Jember adalah miniatur Indonesia," ucap bupati perempuan pertama di Jember itu.
     
Sementara Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar  mengaku sangat mendukung kegiatan Karnaval Pandhalungan itu dalam rangka melestarikan budaya bangsa dan sekaligus menyemarakkan Hari Jadi ke 90 Kabupaten Jember.
     
"Semoga Jember semakin maju dan sejahtera dalam keberagaman yang ada. Kegiatan Karnaval Pandhalungan diharapkan dapat menjadi hiburan bagi masyarakat Jember menjelang pergantian tahun 2018 ke tahun 2019," katanya.
     
Ada sekitar 64 defile yang menjadi peserta karnaval yang mengangkat tema "Jember Maju dalam Keberagaman" yang berjalan sepanjang 3,5 kilometer dan dipadati oleh ribuan warga yang sudah menunggu sejak siang di sepanjang rute yang dilalui peserta karnaval tersebut.(*)
 

Pewarta: Zumrotun Solichah

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018