Surabaya (Antaranews Jatim) - DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Surabaya menyesalkan sikap legislator dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Anugrah Ariyadi membatalkan menjadi bakal calon anggota legislatif dari PKB menjelang hari terakhir perbaikan berkas di KPU Surabaya, Selasa (31/7).
   
"Padahal semua berkas sudah memenuhi syarat. Kami minta alasan konkritnya membatalkan sebagai bacaleg PKB melalui surat resmi bukan melalui pesan WA ('whatsapp')," kata Ketua DPC PKB Surabaya Musyafak Rouf kepada Antara di Surabaya, Rabu.
     
Menurut dia,  Anugrah telah mengajukan surat pengunduran diri sebagai Pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya pada 22 Juli. Anugrah sebelumnya  memegang KTA PDIP Nomor 35.78.08.1002.090967.0011 dan sudah memegang KTA PKB dengan Nomor  35.78.1001.00001.
     
Musyafak mengatakan semua berkas bacaleg sudah diurus semua tinggal surat pengunduran diri sebagai anggota DPRD Surabaya sebagai mana aturan yang ditetapkan KPU Surabaya.
     
"Kemarin (31/7) malam pada saat perbaikan berkas saya tunggu di KPU tapi tidak ada kabar. Saya hanya  dikabari melalu pesan WA kalau tidak jadi nyaleg lewat PKB. Tentunya ini menyulitkan saya saat itu karena harus merombak lagi susunan bacaleg," ujarnya.
     
Ia mengatakan jika alasan Anugrah membatalkan menjadi bacaleg karena persoalan surat pengunduran diri menjadi DPRD Surabaya. Tentunya, lanjut dia, pihaknya sudah memberikan arahan jauh-jauh hari kalau menjadi bacaleg konsekwensinya harus mundur dari DPRD Surabaya.  
     
"Saat itu, beliau tidak mempermasalahkan bahkan saya diberi surat dari pengunduran diri dari PDIP," katanya.
     
PKB Surabaya, lanjut dia, tidak mempersoalkan kehadiran sosok Anugerah Ariyadi maju Pileg 2019 melalui PKB. Bahkan, Anugrah diberi dua alternatif memilih daerah pemilihan (dapil) 1 dan 3 Surabaya.
     
Anugrah saat dimintai konfirmasi terkait hal ini tidak berkenan menanggapinya.  Namun, Anugrah sebelumnya menyatakan menolak tawaran menjadi bacaleg dari sejumlah partai politik lantaran dirinya lebih memilih tetap bertahan di PDIP Surabaya.
     
"Ini merupakan bentuk loyalitas saya kepada partai," katanya. (*)


 

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Tunggul Susilo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018