Situbondo (Antaranews Jatim) - Jumlah penumpang kapal feri dari Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Jatim, ke sejumlah wilayah Pulau Madura dan sebaliknya pada Rabu atau H+5 Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah meningkat hingga 200 persen dari hari sebelumnya.

"Jumlah penumpang rute Jangkar ke Pulau Raas pada hari ini yang merupakan puncak arus balik mencapai 328 orang atau naik 200 persen bila dibandingkan sehari sebelumnya yakni rute Jangkar ke Pulau Sapudi yang hanya 112 orang," kata Petugas UPT Pelabuhan Feri Jangkar, Kabupaten Situbondo, Tri Wahyono di Situbondo, Jawa Timur, Rabu.

Sebaliknya, lanjut dia, jumlah penumpang dari Pulau Raas ke Jangkar juga meningkat yakni sebanyak 286 orang penumpang, dan mayoritas penumpang dari Pulau Raas pemudik yang akan kembali bekerja di Pulau Bali.

Sebanyak 326 penumpang kapal feri rute Jangkar-Raas itu, katanya, diangkut menggunakan Kapal Motor Penumpang (KMP) Dharma Kartika yang sebelumnya kapal feri tersebut mengangkut 286 penumpang dari Pulau Raas ke Jangkar.

"Kami juga tidak menyangka jumlah penumpang meningkat hingga 200 persen pada H+5 Lebaran ini dari hari sebelumnya," tuturnya.

Tri menambahkan, cuaca rute Pelabuhan Feri Jangkar ke Pulau Sapudi, Raas dan Kalianget, Kabupaten Sumenep, Madura dan sebaliknya masih aman.

"Dari hasil koordinasi terkait dengan cuaca transportasi laut rute Jangkar ke beberapa pulau di Madura cukup aman dan kapal feri masih bisa mengangkut penumpang pada puncak arus balik hari ini," katanya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, pada Rabu sore dijadwalkan KMP Satya Kencana akan mengangkut penumpang dari Pulau Raas ke Jangkar dan direncanakan juga akan langsung bertolak kembali mengangkut penumpang ke Pulau Raas. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018