Sidoarjo (Antaranews Jatim) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kantor Cabang Sidoarjo menjadikan Desa Semambung Kecamatan Wonoayu dicanangkan sebagai desa sadar BPJS Ketenagakerjaan.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sidoarjo Ikeda Hendra Kusuma Selasa mengatakan, pencanangan ini dilakukan karena sebagian besar warga dan perangkat desa dengan kesadarannya telah mendaftarkan menjadi peserta program jaminan sosial ketenagakerjaan.

"Terhitung dari bulan Januari 2015 hingga kini sebanyak 350 tenaga kerja terdaftar aktif sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sidoarjo," katanya di Sidoarjo.

Ia mengemukakan, pencanangan Desa Sadar BPJS Ketenagakerjaan diwujudkan dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara M. Abu Ali selaku Kepala Desa Semambung dengan Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sidoarjo Ikeda Hendra Kusuma.

Ia menjelaskan, kedua belah pihak sepakat untuk saling bersinergi dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya jaminan sosial, khususnya jaminan sosial ketenagakerjaan.

Di sisi lain, kata dia, warga Desa Semambung sudah merasakan besarnya manfaat program jaminan kematian setelah tiga warganya mendapatkan masing-masing santunan kematian sebesar 24 juta rupiah yang diberikan kepada ahli warisnya.

"Hal ini pun yang semakin meyakinkan masyarakat desa Semambung akan kehadiran jaminan sosial ketenagakerjaan disetiap aktivitas hidup para pekerja," ujarnya.

Selain itu, pihaknya mengapresiasi kepada kepala desa beserta para perangkat desa yang telah menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Kami akan mengupayakan pengakusisian di Desa Semambung Kecamatan Wonoayu  hingga Desember ini mencapai 2.500 peserta aktif yang terdaftar," ucapnya.(*)

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018