Blitar (Antaranews Jatim) - Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengunjungi makam mantan Presiden Soekarno di Kelurahan Sanan Wetan, Kota Blitar, untuk mengenang jasa sekaligus mendoakan almarhum.
"Saya mengunjungi dan ziarah ke makam proklamator. Beliau pahlawan proklamasi dan saya relatif sering (berkunjung). Kalau nyekar, sempatkan ziarah ke makam Bung Karno," kata Khofifah ditemui di sela-sela ziarah di Kota Blitar, Rabu.
Menurut dia, ziarah adalah bagian dari mengenang perjuangan para pahlawan dan negeri ini bisa terproklamirkan, antara lain karena perjuangan para pahlawan, sehingga dengan ziarah bagian dari menghargai jasa pahlawan.
"Bangsa yang besar adalah yang bisa menghargai pahlawannya. Kita tidak boleh lupa ada proklamator bangsa yaitu Bung Karno, juga pahlawan nasional lainnya," kata dia.
Rombongan Khofifah datang ke makam, Rabu siang. Setelah datang, ia dengan rombongan langsung masuk ke dalam makam, ziarah. Kegiatan diawali dengan pembacaan tahlil lalu berdoa bersama. Seluruh rombongan juga ikut berdoa.
Setelah selesai doa bersama, rombongan lalu menuju ke lokasi berjulan para pedagang yang ada di area makam.
Ia juga sempat dialog dengan para pedagang terkait dengan usaha mereka.
Sebelumnya rombongan juga sempat berkunjung ke Pasar Wlingi, Kabupaten Blitar. Di lokasi tersebut, pedagang sempat mengeluhkan pasar yang relatif sepi, padahal toko perhiasan emas di sekitar pasar itu ramai pembeli.
Dari hasil dialog dengan para pedagang, ternyata sepinya pasar terjadi setelah ada kebijakan pemindahan pasar hewan.
Dulu, sebelum pasar hewan dipindah, di lokasi ini ramai dengan pembeli, tapi setelah dipindah menjadi sepi.
"Di Pasar Wlingi, toko perhiasan emas ramai, toko kain sepi. Itu sejak dipisahkannya dengan pasar hewan. Sebenarnya daya beli masyarkat di Blitar ini, tinggi," kata dia.
Calon Gubernur Khofifah mengadakan serangkaian kunjungan ke sejumlah titik di Kabupaten dan Kota Blitar. Kegiatan dilakukan mulai pagi hingga sore, dan selanjutnya akan melanjutkan perjalanan ke Malang. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018
"Saya mengunjungi dan ziarah ke makam proklamator. Beliau pahlawan proklamasi dan saya relatif sering (berkunjung). Kalau nyekar, sempatkan ziarah ke makam Bung Karno," kata Khofifah ditemui di sela-sela ziarah di Kota Blitar, Rabu.
Menurut dia, ziarah adalah bagian dari mengenang perjuangan para pahlawan dan negeri ini bisa terproklamirkan, antara lain karena perjuangan para pahlawan, sehingga dengan ziarah bagian dari menghargai jasa pahlawan.
"Bangsa yang besar adalah yang bisa menghargai pahlawannya. Kita tidak boleh lupa ada proklamator bangsa yaitu Bung Karno, juga pahlawan nasional lainnya," kata dia.
Rombongan Khofifah datang ke makam, Rabu siang. Setelah datang, ia dengan rombongan langsung masuk ke dalam makam, ziarah. Kegiatan diawali dengan pembacaan tahlil lalu berdoa bersama. Seluruh rombongan juga ikut berdoa.
Setelah selesai doa bersama, rombongan lalu menuju ke lokasi berjulan para pedagang yang ada di area makam.
Ia juga sempat dialog dengan para pedagang terkait dengan usaha mereka.
Sebelumnya rombongan juga sempat berkunjung ke Pasar Wlingi, Kabupaten Blitar. Di lokasi tersebut, pedagang sempat mengeluhkan pasar yang relatif sepi, padahal toko perhiasan emas di sekitar pasar itu ramai pembeli.
Dari hasil dialog dengan para pedagang, ternyata sepinya pasar terjadi setelah ada kebijakan pemindahan pasar hewan.
Dulu, sebelum pasar hewan dipindah, di lokasi ini ramai dengan pembeli, tapi setelah dipindah menjadi sepi.
"Di Pasar Wlingi, toko perhiasan emas ramai, toko kain sepi. Itu sejak dipisahkannya dengan pasar hewan. Sebenarnya daya beli masyarkat di Blitar ini, tinggi," kata dia.
Calon Gubernur Khofifah mengadakan serangkaian kunjungan ke sejumlah titik di Kabupaten dan Kota Blitar. Kegiatan dilakukan mulai pagi hingga sore, dan selanjutnya akan melanjutkan perjalanan ke Malang. (*)
Video Oleh Asmaul Chusna
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018