Mojokerto, (Antara Jatim) - Wakil Bupati Mojokerto Pungkasiadi mendorong adanya peningkatan kapasitas Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) di lingkungan pemerintah kabupaten setempat.

"Pendidikan nasional, bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik. Maka secara substansif, terdapat dua karakter yang ingin ditanamkan yakni intrapersonal dan interpersonal," katanya saat membuka diklat peningkatan kapasitas kepala SDN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Mojokerto tahun 2017 di Mojokerto, Jawa Timur, Senin.

Ia mengemukakan, intrapersonal berkaitan dengan oleh pikir yang dicirikan visioner, cerdas, kreatif, terbuka, jujur dan religius.

"Sedangkan interpersonal berkaitan dengan kinestetik yang dicirikan dengan sifat gigih, disiplin dan bertanggung jawab. Maka diperlukan upaya strategis dan sistematis untuk meningkatkan SDM lewat jalur pendidikan," katanya.

Ia mengatakan, jika diklat kepala sekolah merupakan salah satu upaya peningkatan kemampuan manajerial di sekolah, dan titik tolak kualitas pendidikan dan pendorong kualitas SDM.

"Tidak berlebihan jika diklat ini menjadi titik tolak peningkatan kualitas pendidikan dan SDM. Diharapkan dari kegiatan ini dapat terbentuk personaliti kepala sekolah yang tangguh, teladan dan punya visi kepemimpinan nasional," katanya.

Sementara itu, Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Jawa Timur yang diwakili Kepala Bidang Kompetensi Fungsional dan Sosial Kultural, Sucipto, memberi apresiasi pada Pemerintah Kabupaten Mojokerto yang telah menyelenggarakan diklat ini.

"Kami sangat mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Mojokerta, karena baru satu-satunya daerah yang menyelenggarakan diklat kepala sekolah yang diikuti oleh seluruh Kepala SDN di Kabupaten Mojokerto," ujarnya.

Dari data yang ada, peserta diklat sebanyak 160 orang bakal mengikuti pelajaran selama kurang lebih 80 jam pada tanggal 21 Agustus hingga 7 September, bertempat di Gedung Pusdiklat Kabupaten Mojokerto, Kecamatan Gedeg.(*)

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Endang Sukarelawati


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017