Sidoarjo (Antara Jatim) - Penyerahan tali asih kepada warakawuri oleh Ketua Korcab Pasmar-1 Ny Lukman di dampingi Ketua Cabang 2 Korcab Pasmar-1 Ny Sugianto mewarnai puncak HUT ke-54 Brigif Marinir di Markas Brigif-1 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Selasa.

Komandan Brigif-1 Marinir Kolonel Marinir Sugianto mengatakan peringatan hari ulang tahun memiliki dua makna mendasar yaitu sebagai warisan budaya leluhur yang harus dilestarikan dari generasi ke generasi.

"Selain itu, sebagai pemacu untuk selalu berbuat yang terbaik demi kesatuan, Korps Marinir, TNI AL dan TNI, serta bangsa dan negara," katanya di hadapan anggota.

Ia menjelaskan, tantangan tugas di masa mendatang juga semakin rumit dan komplek, karenanya harus meningkatkan jati diri dan identitas sebagai prajurit Korps Marinir.

"Identitas Korps Marinir yang senantiasa berpegang teguh kepada Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Tri Sila TNI AL, juga meningkatkan profesionalisme prajurit Marinir sebagai pasukan pendarat dalam upaya meningkatkan kemampuan operasi amfibi dan operasi-operasi lainnya," katanya.

Sementara itu, Komandan Pasmar-1 Brigadir Jenderal TNI (Mar) Lukman, S.T.,M.Si (Han) yang diwakili Wadan Pasmar-1 Kolonel Marinir Siswoto dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat ulang tahun yang ke-54 kepada seluruh prajurit Brigif-1 Marinir.

"Semakin bertambahnya usia akan semakin menambah semangat kinerja dan prestasi dan kesungguhan dalam melaksanakan tugas yang diberikan oleh Korps Marinir TNI AL, TNI, Bangsa dan Negara," katanya.

Kegiatan yang dihadiri Wadan Pasmar-1 Kolonel Marinir Siswoto, Danmenbanpur-1 Mar Kolonel Marinir Edi Cahyo Sumarno, Danmenart-1 Mar Kolonel Marinir Ainur Rofiq, Danmenkav-1 Mar Kolonel Marinir Agung Trisnanto, Ketua Korcab Pasmar-1 Ny. Lukman beserta Pengurus Korcab Pasmar-1 dan Para Asisten Danpasmar-1 tersebut diawali dengan senam aerobik dilanjutkan jalan santai dari lapangan hitam ke gedung Angkutan Brigif-1 Marinir.

Sesampainya di Angkutan Brigif-1 Marinir, peserta jalan santai disambut Barongsai yang dimainkan oleh prajurit Brigif-1 Marinir, sesudah Barongsai dilanjutkan dengan suguhan Tari Galuh ambuko yang dilakukan oleh ibu-ibu anggota Jalasenastri Brigif-1 Marinir.

Kemudian dilanjutkan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba mancing, lomba burung berkicau dan juara satu sepakbola yang dilakukan Wadan Pasmar-1 Kolonel Marinir Siswoto didampingi Komandan Brigif-1 Marinir Sugianto, S.Sos.

Rangkaian acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Wakil Komandan Pasmar-1 didampingi Ketua dan Wakil Ketua Korcab Pasmar-1, Komandan Brigif-1 Mar beserta ibu, kemudian potongan tumpeng diserahkan kepada prajurit Brigif-1 Marinir yang berprestasi Prada Mar M. Rival Dinata.(*)
Video oleh : Indra Setiawan

Pewarta: Indra Setiawan

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017