Surabaya (Antara Jatim) - Gerakan Pramuka Surabaya bersama Walt Disney Company Indonesia melakukan aksi kesukarelawanan dengan sejuta peserta yang diberi tema "Kesukarelawanan Time Please" guna memperingati Hari Pahlawan di Surabaya, Sabtu.

Ketua Kwartir Pramuka Cabang Surabaya Wisnu Sakti Buana mengatakan dengan aski ini Gerakan Pramuka Surabaya ingin mendorong kembali semangat gotong-royong dan toleransi pada generasi muda, terutama untuk menghindari tindakan-tindakan merusak, seperti narkoba.

"Dewasa ini pengaruh narkoba dapat memberikan kerusakan dan kerugian besar ysng turut membawa dampak kehancuran pada masa depan generasi muda kita. Kami melihat salah satu penyebabnya adalah menurunnya sikap toleransi dan gotong royong yang ada di masyarakat," kata pria yang juga menjabat sebagai Wakil Wali Kota Surabaya tersebut.

Wisnu berharap melalui kegiatan bakti sosial, para pramuka Surabaya berupaya untuk meningkatkan kesadaran dalam kehidupan bermasyarakat serta merajut kebersamaan untuk melawan tindakan yang merusak dengan kegiatan positif.

Sementara itu Manager Softlines Retail and Licensing Walt Disney Indonesia Irene Koloway mengatakan program kolaborasi dengan Pramuka ini dimaksudkan untuk menginspirasi anak-anak untuk melakukan perubahan dengan memberikan waktu mereka dengan melakukan aksi kesukarelawanan.

"Kami percaya bahwa rasa kepedulian terhadap sesaa dan lingkungan perlu ditanamkan sejak dini, di mana melalui program Time Pleasem anak-anak serta kerluarga Indonesia didorong untuk dapat melakukan perubahan melalui aksi kesukarelawanan yang menyenangkan," katanya.

Dia menambahkan, bersama 1 juta Pramuka Surabaya, pihaknya berharap melalui kegiatan ini dapat menumbuh kembangkan sikap kreatif, brani, disiplin dan rasa gotong royong terutama pada generasi muda.

Irene menjelaskan, aksi kesukarelawanan dilakukan melalui kegiatan GAUL (Gerakan Aksi Untuk Lingkungan) Pramuka, salah satunya melalui GAUL darat, di mana para pramuka melakukan kunjungan ke SLB YPAC dan memberikan ragam hiburan.

"Selain itu para pramuka juga membersikan dan memperbaiki fasilitas lingkungan sekolah masing-masing secara serempak dan akan memecahkan rekor MURI sebagai kegiatan 'Pangkalan Gugus Depan Terbanyak Sejuta Peserta'.

Program ini sendiri berlangsung sejak tanggal 14 Agustus lalu dan berlangsung di lima kota yakni, Jakarta, Bandung, Medan, Semarang dan Surabaya. (*)

Pewarta: willy irawan

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016