Magetan,  (Antara Jatim) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan akan menambah sejumah fasilitas penarik di objek wisata Telaga Wahyu yang berada di lereng Gunung Lawu, guna meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke lokasi setempat.

"Ada beberapa sarana dan prasarana yang akan kami bangun tahun ini di Telaga Wahyu," ujar Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disparbupora) Magetan Siran kepada wartawan di Magetan, Rabu.

Menurut dia, sejumlah fasilitas yang akan ditambah di antaranya pembangunan "jogging track" di sekeliling telaga dan wahana bermain bagi anak-anak di sekitar Telaga Wahyu.

"Item itu ditambahkan menyusul minimnya sarana hiburan anak yang ada di tempat wisata tersebut. Selama ini yang ada hanya perahu kayuh bebek dan sepertinya kurang diminati," ucapnya.

Ia menjelaskan, guna membangun sejumlah fasilitas tersebut pihaknya telah menganggarkan dana sebesar Rp1,2 miliar dari APBD setempat. Adapun dari dana tersebut, untuk "joggig track" telah diplot sebesar Rp600 juta.

Fasitilas itu juga telah sesuai dengan rekomendasi DPRD setempat dan bertujuan untuk mengurai pengunjung wisatawan, sehingga tidak hanya datang ke Telaga Sarangan.

Dia menambahkan, selain dua item tersebut disparbudpora juga akan menambahkan jalur lingkar dan talud di tepian Telaga Wahyu. Itu dilakukan untuk menahan tanah yang ada di sekitar tebing telaga agar tidak longsor.

Pihaknya berharap, dengan pembangunan sejumah fasilitas pendukung tersebut jumlah wisatawan yang berkunjung ke Telaga Wahyu akan meningkat.

Selama ini yang datang ke Telaga Wahyu hanya karena ingin memancing. Sejak beberapa tahun terakhir ini Pemkab Magetan mencoba menggali lebih dalam potesi yang ada sehingga kelak mampu menyamai Telaga Sarangan.

Seperti diketahui, Telaga Wahyu terletak sekitar 3 kilometer ke arah timur di bawah Telaga Sarangan, yang berjarak sekitar 16 kilometer dari Kota Magetan, tepatnya di Desa Ngerong, Kecamatan Plaosan. Jika berkendara dari arah Magetan menuju lereng Gunung Lawu, akan ditemui Telaga Wahyu terlebih dahulu sebelum Telaga Sarangan.

Telaga alam tersebut, selain memiliki pemandangan alam yang indah, juga menawarkan berbagai jenis ikan tawar yang menjadi tempat favorit para wisatawan yang hobi memancing.

Data Disparbudpora Magetan mencatat, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Magetan pada tahun 2014 mencapai 693.000 orang. Jumlah itu diprediksi meningkat hingga lebih dari 700.000 pada tahun 2015 dan 2016.(*)

Pewarta: Louis Rika Stevani

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016