Batu (Antara Jatim) - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk menjual 1.000 paket sembilan bahan pokok untuk warga Kota Batu dalam kegiatan pasar murah yang merupakan bagian dari Program "BUMN Hadir untuk Negeri".

"Kegiatan ini sesuai arahan Kementerian BUMN dalam melaksanakan Safari Ramadhan BUMN," ujar Direktur Consumer Services Telkom Dian Rachmawan di sela pasar murah di Kantor Telkom Kota Batu, Jumat.

Selain pasar murah, program yang digelar serentak di 29 Kabupaten/Kota di Indonesia tersebut juga dilakukan buka puasa bersama sekaligus pemberian santunan kepada 3.000 anak yatim dan sejumlah panti asuhan.

Pada kegiatan pasar murah, per paket sembako senilai Rp150 ribu dijual seharga Rp25 ribu yang diharapkan mampu membantu masyarakat setempat, khususnya warga kurang mampu.

Per paketnya berisi 10 kilogram beras, 2 liter minyak goreng serta 2 kilogram gula pasir.

"Hasil dari penjualan disumbangkan ke masjid di sekitar lokasi. Khusus di Kota Batu, ada enam masjid yang diberikan bantuan," ucapnya.

Selain Kota Batu, sebanyak delapan daerah lain di Jatim juga digelar kegiatan serupa, yaitu Surabaya, Ponorogo, Trenggalek, Tulungagung, Lumajang, Bondowoso, Situbondo dan Jombang.

Sementara itu, EVP Telkom Regional V Jatim, Bali, Nusra, Suparwiyanto, mengatakan keseluruhan hasil penjualan dari program pasar murah di sembilan daerah ini diserahkan untuk 111 masjid.

"Sedangkan untuk penerima santunan anak yatim kami alokasikan kepada 900 anak yatim di lebih dari 32 yayasan," katanya.

Pihaknya berharap di masing-masing kabupaten/kota setempat penyelenggara program, selain bersinergi dengan BUMN setempat, Telkom juga melibatkan aparat dan Muspida/Muspika agar berjalan lancar, aman dan tepat sasaran.

Melalui kegiatan ini, kata dia, diharapkan keberadaan BUMN dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekaligus mampu memaknai Hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriah untuk berbagi kebahagiaan dengan orang-orang di sekitarnya. (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016