Jember (Antara Jatim) - Universitas Jember, Jawa Timur, membatasi pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun 2016 melalui tes berbasis komputer atau "computer based testing" (CBT) yakni sebanyak 100 peserta.

"Panitia lokal Jember hanya mendapatkan kuota pendaftar CBT dari Panitia Pusat SBMPTN sebanyak 100 peserta, sehingga pada prinsipnya siapa yang pertama mendaftar akan kami layani sampai mencukupi kuota yang ditentukan," kata Kepala Bagian Humas dan Protokol Universitas Jember (Unej), Agung Purwanto, di Jember, Minggu.

Menurut dia, pendaftaran SBMPTN tahun 2016 dibuka sejak 25 April hingga 9 Mei 2016, sehingga siswa-siswi SMA sederajat lulusan tahun 2016, 2015 dan 2014 dapat mendaftarkan diri ke perguruan tinggi negeri yang dipilih nya.

"Secara umum proses pendaftaran SBMPTN tahun ini tidak terlalu jauh berbeda dengan tahun lalu, hanya saja mulai tahun ini panitia menyediakan tes berbasis komputer, selain tes tertulis atau Paper-Based testing (PBT)," tuturnya.

Pilihan peserta SBMPTN yang akan mengikuti CBT atau PBT terdapat pada laman https://pendaftaran.sbmptn.ac.id pada saat peserta melaksanakan pendaftaran dalam jaringan (daring).

Untuk membantu para calon peserta SBMPTN, lanjut dia, Panitia Lokal Jember membuka Pusat Informasi SBMPTN 2016 di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM), mulai tanggal 25 April sampai dengan 9 Mei 2016.

"Setiap hari kerja akan ada petugas yang siap membantu memberikan segala informasi mengenai SBMPTN 2016, termasuk menyediakan komputer dengan fasilitas internet, namun kami menganjurkan para calon peserta SBMPTN untuk proaktif mengunjungi laman resmi SBMPTN agar mengetahui dan paham persyaratan serta alur pendaftaran SBMPTN 2016," ucap Dosen FISIP Unej itu.

Ia menjelaskan Panitia Lokal Jember mulai mempersiapkan pelaksanaan SBMPTN 2016, termasuk mempersiapkan ruangan untuk ujian, baik CBT maupun PBT yang akan dilaksanakan pada tanggal 31 Mei 2016. 

"Tahun 2015, peserta ujian SBMPTN di Panitia Lokal Jember mencapai 10.948 orang yang terdiri dari 4.573 peserta kelompok ujian Sains-teknologi, 4.372 peserta kelompok ujian Sosial-Humaniora, dan 2.003 peserta kelompok ujian Campuran," katanya menambahkan.

Agung memprediksi jumlah peserta SBMPTN di Universitas Jember tahun 2016 akan naik, sehingga Panitia Lokal Jember akan mempersiapkan seluruh ruangan di kampus setempat dan lokasi lain di sekitar kampus Tegalboto Unej, sedangkan untuk lokasi ujian SBMPTN dengan CBT, akan ditempatkan di Fakultas Kedokteran.

 "Tahun ini, Unej merencanakan akan menerima mahasiswa baru sejumlah 2.342 orang dari jalur SBMPTN dan tidak terlalu berbeda dengan tahun lalu yang mencapai 2.284 orang," ujarnya.(*)

     

Pewarta: Zumrotun Solichah

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2016