Magetan (Antara Jatim) - Petugas gabungan dari Polres Magetan dan Dinas Perhubungan Kabupaten Magetan, Jawa Timur, memeriksa kesehatan sejumlah sopir bus yang melewati Terminal Maospati, Senin. Kapolres Magetan, AKBP Johanson Ronald Simamora, mengatakan, pemeriksaan kesehatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan penumpang saat angkutan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015. "Tujuannya adalah untuk mengetahui kesehatan sopir bus agar dalam menjalankan tugasnya berjalan lancar. Sehingga para penumpang juga aman, nyaman, dan dapat menikmati liburan akhir tahun 2014," ujar AKBP Johanson kepada wartawan. Menurut dia, tidak hanya kesehatan dasar yang diperiksa, petugas juga memeriksa urine para sopir untuk mengetahui adakah sopir yang mengonsumsi minuman keras maupun narkoba. Sebab, terkadang para sopir ada yang menggunakan narkona ataupun obat-obatan terlarang dengan alasan untuk menambah stamina tubuh saat bertugas. Kapolres menambahkan, pemeriksaan kesehatan dan tes urine kepada para sopir tersebut juga bertujuan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas selama masa angkutan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015 berlangsung. Tidak hanya itu, petugas dari dinas Perhubungan Magetan juga melakukan pemeriksaan terhadap kelaikan fisik kendaraan. Para petugas memeriksa ban, lampu, rem, dan sebagainya yang dianggap penting. "Pemeriksaan itu untuk memastikan kelaikan armada bus antarkota dalam provinsi ataupun antarkota antarprovinsi yang melewati Terminal Maospati Magetan," kata Kepala Dinas Perhubungan Magetan, Subroto. Pihaknya berencana akan rutin melakukan pemeriksaan kesehatan dan tes urine terhadap para sopir bus. Terlebih saat volume penumpang meningkat seperti pada liburan akhir tahun kali ini. Untuk sopir yang telah diperiksa, mereka akan diberi surat keterangan, sehingga ia tidak perlu diperiksa kembali pada kesempatan berikutnya. Sebab, pada kesempatan berikutnya akan fokus pada sopir-sopir yang belum pernah diperiksa. Sesuai data dari petugas gabungan Polres dan Dinas Perhubungan Magetan, tidak ditemukan sopir yang menggunakan obat terlarang ataupun narkoba pada kesempatan tersebut. (*)

Pewarta:

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014