Sumenep (Antara Jatim) - Sebanyak 114.157 rumah tangga sasaran (RTS) di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, telah menerima dana program simpanan keluarga sejahtera (PSKS). "Secara keseluruhan, jumlah penerima manfaat dana PSKS di Sumenep sebanyak 115.999 RTS. Sesuai laporan dari staf per Selasa pagi, sebanyak 114.157 RTS sudah menerima dana PSKS," kata Kepala Kantor Pos Sumenep, Suhartono Anton Sujarwo di Sumenep, Selasa. Ia menjelaskan, pihaknya mulai menyalurkan dana PSKS kepada RTS di 27 kecamatan di Sumenep sejak 23 November 2014. "Kalau petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis dari pimpinan kami, penyaluran dana PSKS harus tuntas pada 12 Desember 2014. Namun, untuk di Sumenep, ada kendala geografis," ujarnya. Sumenep terdiri atas 27 kecamatan dan sembilan di antaranya berada di wilayah kepulauan. "Ada kesulitan bagi petugas kami untuk menjangkau sejumlah desa di wilayah kepulauan, yakni di Kecamatan Sapeken dan Masalembu, karena saat ini kondisi cuacanya kurang kondusif dan selanjutnya tidak ada kapal atau perahu yang beroperasi," ucapnya. Hingga Selasa ini, kata dia, pihaknya belum menyalurkan dana PSKS kepada penerima manfaat di sejumlah desa di Kecamatan Sapeken dan Masalembu, di antaranya Desa Karamian dan Masakambing. "Karamian dan Masakambing adalah dua desa di Kecamatan Masalembu yang merupakan pulau tersendiri atau terpisah dengan ibu kota kecamatan Masalembu yang berada di Pulau Masalembu," paparnya. Anton menjelaskan, pihaknya menyewa perahu untuk menyalurkan dana PSKS kepada penerima manfaat di Desa Karamian dan Masakambing. "Begitu juga di Sapeken. Kalau mengandalkan jadwal perahu yang beroperasi secara reguler di Sapeken dan Masalembu, waktu penyaluran bisa lebih lama lagi," katanya, menerangkan. (*)

Pewarta:

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014