Kendari (Antara) - Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Dr Marsetio ditetapkan menjadi dosen kehormatan wawasan kemaritiman Universitas Halu Oleo Kendari oleh Rektor Prof Dr Usman Rianse di Kendari, Minggu. Rektor UHO mengatakan pengembangan dan peningkatan kualitas lembaga pendidikan ditandai dengan peningkatan mutu tenaga pengajar yang sesuai dengan kompetensi sehingga mampu menerapkan metode kurikulum pembelajaran yang ditetapkan. "UHO secara kelembagaan memberikan gelar dosen kehormatan kepada Laksamana TNI Dr Marsetio selaku KSAL, karena beliau sangat paham dan kompeten di bidang kemaritiman," ujar Usman Rianse. Peningkatan sumber daya manusia dalam rangka meningkatkan kemampuan sumber daya untuk menunjang peningkatan pendidikan, penelitian dan pengabdian terhadap masyarakat. Laksamana Marsetio ditempat yang sama mengharapkan mahasiswa memiliki kemauan yang besar untuk belajar di bidang maritim, memiliki motivasi untuk terus mencitrakan diri dengan melakukan kegiatan positif. "Wawasan kemaritiman itu sangat kompleks dan saya diberi tanggung jawab untuk mengajar, waktunya saya serahkan sepenuhnya kepada rektor agar dapat dipertimbangkan waktu yang tepat sehingga tugas kenegaraan tidak saling bertentangan," ujarnya. Penetapan KSAL sebagai dosen kehormatan dilakukan setelah Marsetio memberikan kuliah umum pada seminar nasional yang mengangkat tema memantapkan Indonesia sebagai negara maritim yang tangguh. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014