Surabaya (Antara Jatim) - Persatuan Wartawan Indonesia Jawa Timur kembali menggelar uji kompentensi wartawan angkatan ke-6 di Kabupaten Gresik pada 25--26 Januari dan angkatan ke-7 di Kabupaten Tuban pada 27--28 Januari 2014.
Ketua PWI Jatim Akhmad Munir kepada wartawan di Surabaya, Rabu mengatakan kegiatan UKW ini merupakan kelanjutan dari program serupa yang telah dilaksanakan sebanyak lima kali (lima angkatan) selama periode 2012-2013.
"Untuk tahun ini, PWI Jatim berencana menggelar UKW sebanyak 15 kali yang disebar di sejumlah kabupaten/kota dengan dukungan penuh dari PT Semen Indonesia dan instansi terkait. Jadi, seluruh peserta UKW nantinya tidak akan dipungut biaya," katanya.
Pada tahap awal, Kabupaten Gresik mendapat kesempatan pertama menjadi tuan rumah penyelenggaraan UKW tahun ini pada 25--26 Januari, disusul kemudian Kabupaten Tuban pada 27--28 Januari.
Menurut Munir, UKW angkatan ke-6 di Gresik tidak hanya diikuti wartawan setempat, tetapi juga digabung dengan wartawan yang berdomisili atau bertugas di wilayah Kabupaten Lamongan.
Begitu juga untuk UKW angkatan ke-7 di Tuban, pesertanya juga berasal dari jurnalis yang berdomisili di Kabupaten Bojonegoro. Penggabungan itu untuk memenuhi kuota jumlah peserta yang disyaratkan PWI Pusat.
"Kuota peserta UKW untuk setiap angkatan maksimal 60 orang, terdiri dari kategori wartawan muda, madya dan utama. Ada sembilan tim penguji dari PWI Pusat yang ditunjuk untuk UKW di Gresik dan Tuban," tambahnya.
Ia menambahkan UKW yang digagas Dewan Pers merupakan salah satu sarana untuk meningkatkan profesionalisme dan kompetensi wartawan di tengah semakin pesatnya perkembangan jurnalistik di Tanah Air.
Selama lima angkatan UKW yang telah digelar PWI Jatim pada 2012-2013, sekitar 250 wartawan kategori muda, madya dan utama dari berbagai media cetak dan elektronik di Jatim yang dinyatakan lulus dan berkompenten sebagai jurnalis.
Ketua Panitia UKW 2014 PWI Jatim Machmud Suhermono menambahkan, selain Gresik dan Tuban, kegiatan serupa rencananya dilaksanakan di sejumlah titik (kabupaten/kota), antara lain Banyuwangi, Jember, Kediri, Tulungagung, Probolinggo, dan Madiun.
"Direncanakan ada 15 titik penyelenggaraan UKW di Jatim selama 2014 dan ini akan menjadi rekor terbanyak kegiatan UKW di seluruh Indonesia," ujar Sekretaris PWI Jatim itu. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2014