Surabaya (Antara Jatim) - PT Teletama Artha Mandiri sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) brand Venera mengoptimalkan masyarakat teknologi informasi dari kalangan menengah bawah seiring inovasinya menghadirkan produk yang sesuai permintaan pasar. "General Manager Marketing" Venera, Trisnawan Tjipto, mengungkapkan, pengenalan perangkat baru tersebut sekaligus menjawab kebutuhan konsumen yang merindukan ponsel dengan beragam fasilitas dan harga terjangkau. "Seperti pada Venera Volt V2 yang kami hadirkan guna memenuhi kebutuhan konsumen. Khususnya mereka yang menginginkan telepon seluler dengan sistem operasi Android 2.3 Ginger bread," ujarnya. Ia meyakini, alat telekomunikasi dengan desain yang elegan dan memanfaatkan teknologi layar sentuh berukuran layar 3,5 inci dapat memungkinkan pengguna menyentuh layar untuk menikmati beragam aplikasi. "Apalagi didukung oleh prosesor 1 Ghz," katanya. Bahkan, tambah dia, ditunjang teknologi 3G yang membuat konsumen nyaman saat mengakses internet untuk berbagai keperluan. Selain itu, dilengkapi dengan dua buah kamera yaitu kamera depan dan belakang. "Untuk kamera belakang, memiliki resolusi 2 MP yang mampu menghasilkan foto atau gambar yang berkualitas," katanya.(*)

Pewarta:

Editor : Akhmad Munir


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013