Baghdad (Antara/AFP) - Ledakan-ledakan dari serangkaian bom mobil dekat masjid-masjid kaum Syiah menewaskan sedikitnya 15 orang pada Jumat, kata para pejabat. Ledakan-ledakan itu yang juga mencederai 95 orang terjadi selang sejam satu dengan yang lain di Binook, Qahira, Zafraniyah dan Jihad, kota-kota yang dekat Baghdad dan juga di satu kawasan di kota Kirkuk, Irak selatan. Sejauh ini belum ada kelompok yang menyatakan bertanggung ajwab atas serangan-serangan tersebut. Di Baghdad, empat bom mobil diledakkan dekat masjid-masjid kaum Syiah di bagian timur dan barat ibu kota Irak. Sedikitnya 12 orang tewas dan 25 lainnya cedera, kata pejabat medis dan perwira militer yang tak bersedia nama mereka disebutkan. Dan di Kirkuk, yang terletak 240 kilometer di sebelah utara ibu kota itu, tiga orang meninggal dan 70 orang lainnya luka-luka akibat ledakan satu bom, kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kirkuk, Sadiq Omar Rasul. (*)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013