Pamekasan - Tim sukses pasangan calon bupati KH Kholilurrahman-Masduki (Kompak) dan Achmad Syafii-Kholil Asy'ari (Asri) saling klaim unggul dalam perolehan suara Pilkada Pamekasan, Madura, Rabu. Tim pasangan Asri mengklaim menang berdasarkan hasil penghitungan cepat yang dilakukan timnya dengan perolehan suara 52,82 persen dan perolehan Kompak hanya 46,20 persen. "Perhitungan kami ini sesuai dengan hasil perhitungan cepat, lembaga Proximity," kata Ketua Tim Sukses Asri, Imam Rois, Rabu sore. Sebaliknya, tim sukses Kompak juga mengklaim bahwa pasangan calonnya justru unggul dibanding Asri, sekitar 9 persen dari rilis data yang disampaikan tim Asri di JTV. Saat ini puluhan warga pendukung Kompak dari wilayah utara Pamekasan bergerak menuju Kota Pamekasan guna mengklarifikasi hasil perolehan yang disiarkan lembaga survei di JTV Surabaya itu. Sementara, untuk menjaga berbagai kemungkinan, jajaran Polres Pamekasan kini menerjunkan puluhan petugas ke kantor JTV Biro Pamekasan. Hingga saat ini massa dari wilayah utara Pamekasan terus berdatangan ke wilayah Kota Pamekasan.

Pewarta:

Editor : Akhmad Munir


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2013