Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya Rosario de Marshall alias Hercules mengajak para ulama di Jawa Timur menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 dengan menjunjung tinggi kejujuran dan rasa persaudaraan.
Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin, ajakan tersebut disambut baik oleh ulama-ulama dengan ditandai pengucapan salah satu poin ikrar dari Pengasuh PP Bani Rancang Hasan Mu’tasim Billah, yang diangkat sebagai Penasihat DPP GRIB Jaya, di Pondok Pesantren Bani Rancang, Probolinggo, Jawa Timur, Minggu malam (11/6).
"Turut serta menyukseskan Pemilu 2024 dengan menjunjung tinggi kebenaran, kejujuran, dan persaudaraan," kata Hasan.
Sementara itu, dalam sambutannya, Hercules berterima kasih atas sambutan hangat dari para ulama di Jawa timur.
Baca juga: PWNU Jatim buka beasiswa S1 siapkan kader masuki abad kedua
"Saya pribadi, sebagai Ketum GRIB Jaya, sangat terharu dan merasa bangga dengan apa yang sudah dilakukan oleh tokoh ulama di Jawa Timur atas ridho Allah. Saya sangat berterima kasih," kata Hercules.
Sebelumnya, Sabtu pagi (10/6), Hercules disambut oleh ratusan tokoh ulama di Jawa Timur. Selanjutnya, Hercules dan rombongan makan siang bersama dengan tokoh ulama di Sekretariat DPD GRIB Jaya Jawa Timur. Mereka juga berziarah ke makam Romo Kiai Abdul Hamid.
Minggu siang, Hercules dan rombongan berziarah ke makam wali K.H. Hasan sepuh Genggong di Pesantren Zainul Hasan Genggong, Probolinggo. Hercules juga memberikan santunan kepada 150 anak yatim.
Agenda utama rangkaian perjalanan Hercules itu adalah memenuhi undangan bersilaturahim dengan tokoh ulama.
Senin, Hercules menghadiri silaturahim di Pesantren Al-Ikhlas Jawa Timur pimpinan Kiai Haji Mahrus Pasuruan dan dihadiri oleh ratusan ulama.
GRIB Jaya ajak ulama di Jawa Timur sukseskan Pemilu 2024
Senin, 12 Juni 2023 11:06 WIB