Jakarta - Sebanyak 167 prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Kompi Zeni TNI Kontingen Garuda XXXII-B/MINUSTAH (Mission des Nations Unies pour la Stabilisation en Haïti) tiba di Haiti pada Minggu (28/10). Perwira Penerangan Konga XXXII-B/Minustah, Kapten Czi Ali Akbar, melalui pesan elektronik yang diterima ANTARA di Jakarta, Senin mengatakan, satgas di bawah pimpinan Letkol Czi Arief Novianto selaku Komandan Satgas itu terdiri dari 144 prajurit TNI Angkatan Darat, 21 prajurit TNI Angkatan Laut dan dua prajurit TNI Angkatan Udara. Setelah tiba di Haiti, personel Satgas Kompi Zeni TNI melakukan pergeseran menuju daerah Gonaives kurang lebih berjarak 180 km dari Port Au Prince. Gonaives merupakan Ibu kota dari Provinsi Artibonite bagian utara Haiti, di daerah inilah merupakan "camp" inti dari Kontingen Garuda XXXII-B/Minustah. Pergeseran personel Kontingen Garuda menuju Gonaives dikawal oleh satu regu pasukan Argentina Battalion (Argabatt), dengan menggunakan 14 unit kendaraan yang terdiri dari 9 unit truk (3 di antaranya merupakan dukungan Argabatt), 2 unit bus serta 3 unit jeep. Dalam kesempatan tersebut, Dansatgas Konga XXXII-B/Minustah Letkol Czi Arief Novianto menekankan kepada para personel bahwa selama melakukan pergerakan menuju ke Gonaives, hendaknya perhatikan faktor keamanan dan keselamatan dalam berkendara karena situasi jalan cukup licin akibat hujan yang cukup deras, dan banyaknya lubang serta genangan air yang menutupi sepanjang jalan yang akan dilalui menuju Gonaives. Satgas Kompi Zeni TNI Konga XXXII-B/Minustah akan bertugas sebagai pasukan perdamaian PBB di Haiti selama satu tahun pada misi dalam rangka rekonstruksi dan rehabilitasi daerah yang terkena dampak bencana gempa bumi di Haiti serta melaksanakan tugas-tugas "Vertical Constructions" dan "Horizontal Constructions" dalam rangka mendukung dan menyukseskan tugas MINUSTAH di Haiti.(*)

Pewarta:

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012