Heart (ANTARA/Xinhua-0ANA) - Empat belas warga sipil tewas dan enam lainnya terluka saat pesawat tempur Pasukan Bantuan Keamanan Internasional (ISAF) yang dipimpin NATO menyerbu tempat persembunyian Taliban di Provinsi Badghis 555 kilometer baratlaut ibu kota Kabul, Senin. Pernyataan itu diungkapkan oleh para pejabat lokal, Selasa. "Pesawat pasukan pimpinan NATO menyerbu tempat persembunyian tersangka gerilyawan Taliban di Kabupaten Balamirghab pada Senin malam tetapi keliru menghantam rumah tinggal, dan sebagai hasilnya 14 warga sipil termasuk perempuan dan anak-anak tewas dan enam lainnya menderita luka-luka," juru bicara pemerintah Provinsi Sharif Majidi kepada Xinhua. Dia juga mencatat bahwa daerah yang terkena serangan dianggap sebagai sarang Taliban karena gerilyawan sering menyergap konvoi pasukan keamanan dan mengatur pemboman pinggir jalan. Juru bicara polisi di wilayah itu Abdul Rauf Ahmadi juga mengkonfirmasi insiden tersebut, mengatakan 14 warga sipil telah tewas. Sementara itu, Presiden Hamid Karzai dalam satu pernyataan yang dikeluarkan oleh kantornya Senin malam meminta pihak yang berwenang untuk melakukan penyidikan atas kasus pembunuhan yang dilaporkan warga sipil yang dilakukan pasukan pimpinan NATO selama operasi di Provinsi Badghis, Logar, Kapisa dan Helmand selama beberapa hari terakhir. (*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012