Bojonegoro - Tim Persija Jakarta akan menghadapi Persibo Bojonegoro, Jatim, dalam pertemuan kedua Liga Prima Indonesia (LPI) di Stadion Wilis, Madiun, Senin (23/4), tanpa dua pilar, yaitu kapten kesebelasan Danilo Fernando dan Diego Michiels.
"Pada laga melawan Persibo, Danilo Fernando tidak terkena akumulasi kartu, sedangkan Diego Michiels kondisi tidak 'fit' akibat padatnya jadwal pertandingan," kata Humas Persija Jakarta, Amira, dalam siaran pers yang diterima ANTARA di Bojonegoro, Minggu.
Meski demikian, kata pelatih Persija Jakarta, Toyo Haryono, tidak adanya dua pilar itu tidak mempengaruhi kemampuan tim dan siap menghadapi Persibo dalam laga tandang itu.
"Kami tahu ada beberapa pemain Persibo yang masuk timnas, tapi kami sebagai tim tuan rumah harus memaksimalkan potensi untuk meraih kemenangan," ucapnya, menegaskan.
Dalam laga melawan Persibo tersebut, ada 19 pemain Persija yang siap diturunkan, di antaranya, Ferdi Mose, David Da Rocha, Rusdi Malawat, Lucky Wahyu, Cornelius Geddy, dan Arfan Ariwijaya.
Secara terpisah, Humas Persibo Bojonegoro, Imam Nurcahyo melaporkan, pemain Persibo, Akhmad Aries Tuansyah, sempat mengalami pusing-pusing, dan terpaksa dirujuk ke RSUD Dr. Soedono Madiun, menjelang uji coba lapangan di Stadion Wilis.
Dari hasil pemeriksaan, lanjutnya, tekanan darahnya 150/100 dan setelah sempat menjalani perawatan dan mendapatkan obat, Aries diperbolehkan meningalkan rumah sakit.
"Meningkatnya tekanan darah itulah yang menyebabkan Aries mengalami pusing," jelasnya.
Menanggapi hal itu, Pelatih Persibo, Paulo Camargo menyatakan, masih akan memantau kondisi kesehatan Aries Tuansyah, menjelang pertandingan.
"Kalau memang belum pulih, maka Aries tidak akan kami turunkan," katanya, menjelaskan.
Ia memastikan, sudah mempersiapkan pengganti, di antaranya bisa Aang Suparman, Novan Setyo Sasongko, Aulia Tri Hartanto, atau Sigit Miko Susanto.
Dalam laga di Madiun itu, Persibo membawa 16 pemain yang berangkat dari Bojonegoro dan empat pemain lainnya berangkat dari Yogyakarta dan langsung bergabung di Madiun, yaitu Samsul Arif, M. Nur Iskandar, Jajang Paliama dan Novan Setyo Sasongko. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012