Surabaya - Tuan rumah Persebaya berhasil memetik poin penuh setelah mengalahkan Persitara Jakarta Utara dengan skor 2-0, pada pertandingan Divisi Utama Liga Indonesia di Stadion Gelora 10 Nopember Tambaksari Surabaya, Minggu. Setelah gagal memanfaatkan sejumlah peluang di babak pertama, Persebaya akhirnya mampu mencetak dua gol pada babak kedua hanya dalam rentang waktu 10 menit. Gol pertama dicetak Obiora Richard pada menit ke-68 setelah meneruskan sodoran dari Charles Parker dari sisi kanan pertahanan lawan. Berselang 10 menit, giliran Charles Parker yang membobol gawang Persitara dengan memaksimalkan umpan terukur dari Basuki di depan gawang Imam Arief Fadillah.. Persebaya sebenarnya bisa menambah gol pada menit akhir babak kedua melalui pemain pengganti Anton Irawan, tetapi dianulir wasit karena posisinya sudah lebih dulu offside. Persitara yang berusaha mengejar ketinggalan, kesulitan menembus pertahanan Persebaya dan serangannya mudah dibaca. "Kami banyak tertekan di babak pertama sehingga permainan tidak berkembang. Tapi, anak-anak bisa bermain lepas di babak kedua dan mencetak dua gol," kata pelatih Persebaya, Subangkit. Sementara itu, Pelatih Persitara Syamsul Bachri mengakui bahwa Persebaya bermain lebih baik dan mampu memaksimalkan peluang untuk mencetak gol. "Anak-anak sudah memberikan perlawanan maksimal dan juga punya peluang, tetapi selalu gagal. Yang jelas, Persebaya lebih bagus dari kami," katanya. Dengan kemenangan ini, Persebaya untuk sementara naik ke posisi puncak klasemen sementara wilayah I dengan nilai 13, menggeser Persita Tangerang yang mengoleksi poin 12. Susunan pemain: - Persebaya: Thomas Ryan (pg), Mohammadu Elhadji, Zaenal Abidin, M Hamzah, Imam Yulianto, Bayu Nugroho/Enjang Rohiman, Cucu Hidayat, Obiora Richard, Charles Parker, Nurhidayat/Basuki, Khabib Syukron/Anton Irawan. - Persitara: Imam Arief Fasillah (pg), Widiantoro, Alfriyadi, Patricio Jimenez, Supra Lestusen, Firman Septian, Kamil Saifulloh/Suhariyanto, Suny Alifudin, Dyangga Yurestyo/Nurcholis Hamdi, M Renggur/Eko Prasetyo, Michel Aldofo Souza. (*)

Pewarta:

Editor : Masuki M. Astro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2012