LKBN ANTARA Biro Jatim memberikan apresiasi kepada tokoh pendorong literasi Kantor Berita Indonesia ANTARA, yang merupakan mantan Kepala Humas Universitas Brawijaya Malang Kotok Gurito SE atas dedikasinya membantu menyebarluaskan informasi kepada kalangan kampus.
Kepala Biro LKBN ANTARA Biro Jatim Rachmat Hidayat di Surabaya, Rabu, mengatakan apresiasi ini sebagai bentuk rasa terima kasih ANTARA, karena membantu mengedukasi kalangan kampus khususnya di Universitas Brawijaya Malang mengenai fungsi LKBN ANTARA.
"Kami berterima kasih kepada Pak Kotok, karena secara tidak langsung beliau telah membantu kami, yakni menyebarkan informasi positif mengenai LKBN ANTARA," kata Rachmat.
Ia berharap upaya penyebarluasan bisa terus dilakukan, sehingga setiap orang akan mengenal LKBN ANTARA sebagai jendela informasi publik yang selalu menyampaikan narasi positif dan semangat membangun bangsa.
Sementara itu, Kotok Gurito mengaku bangga atas apresiasi yang diberikan, dan akan terus berusaha memberikan literasi positif mengenai LKBN ANTARA di kalangan akademisi.
"Saya akan terus berupaya memberikan literasi positif kepada kalangan akademisi mengenai LKBN ANTARA, karena saya mempunyai cita-cita agar setiap kampus dalam negeri bisa dikenal di luar negeri melalui ANTARA," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023
Kepala Biro LKBN ANTARA Biro Jatim Rachmat Hidayat di Surabaya, Rabu, mengatakan apresiasi ini sebagai bentuk rasa terima kasih ANTARA, karena membantu mengedukasi kalangan kampus khususnya di Universitas Brawijaya Malang mengenai fungsi LKBN ANTARA.
"Kami berterima kasih kepada Pak Kotok, karena secara tidak langsung beliau telah membantu kami, yakni menyebarkan informasi positif mengenai LKBN ANTARA," kata Rachmat.
Ia berharap upaya penyebarluasan bisa terus dilakukan, sehingga setiap orang akan mengenal LKBN ANTARA sebagai jendela informasi publik yang selalu menyampaikan narasi positif dan semangat membangun bangsa.
Sementara itu, Kotok Gurito mengaku bangga atas apresiasi yang diberikan, dan akan terus berusaha memberikan literasi positif mengenai LKBN ANTARA di kalangan akademisi.
"Saya akan terus berupaya memberikan literasi positif kepada kalangan akademisi mengenai LKBN ANTARA, karena saya mempunyai cita-cita agar setiap kampus dalam negeri bisa dikenal di luar negeri melalui ANTARA," katanya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023