Madiun - Harga sayuran di sejumlah pasar tradisional, seperti Pasar Besar Kota Madiun, Kota Madiun, Jawa Timur, menunjukkan kenaikan pada H-3 jelang Lebaran tahun 2011. Dari pantauan, Sabtu, sejumlah pedagang sayuran di pasar penampungan ini mulai menaikan harga sayuran dari harga sebelumnya karena permintaan yang tinggi dari biasanya. Harga cabai rawit, misalnya, tiga hari yang lalu masih berkisar antara Rp16.000 hingga Rp18.000 per kg, saat ini telah naik menjadi Rp23.000 per kg. Cabai merah sebelumnya Rp16.000 per kg naik menjadi Rp18.000 per kg, dan cabai keriting sebelumnya Rp12.000 per kg menjadi Rp14.000 per kg. Wortel sebelumnya Rp3.000 per kg naik menjadi Rp4.000 per kg, kubis dari Rp3.000 per kg menjadi Rp3.500 per kg, kentang semula Rp7.000 per kg naik menjadi Rp7.500 per kg, kacang kapri sebelumnya Rp15.000 per kg naik menjadi Rp20.000 per kg, dan bunga kol semula Rp5.000 per kg menjadi Rp6.000 per kg. Sementara, ada beberapa komoditas yang cenderung stabil, di antaranya bawang putih Rp6.000 per kg, bawang merah Rp8.000 per kg, dan tomat Rp2.500 per kg. "Kenaikan harga sayuran ini karena jumlah permintaan dari konsumen mulai banyak sejak beberapa hari terakhir. Permintaan ini akan terus meningkat hingga hari Lebaran mendatang," ujar salah satu pedagang sayuran di Pasar Besar Kota Madiun, Lestari. Ia mengaku stok sayuran dan sejumlah kebutuhan pokok lainnya cukup aman. Hal ini karena pasokan dari sentra produksi seperti Magetan, Kediri, atuapun Nganjuk tergolong lancar. "Sejauh ini pasokan masih lancar. Semoga saja tidak terimbas kemacetan llau lintas akibat arus mudik Lebaran," ungkap pedagang lainnya, Suparti. Sementara itu, harga kebutuhan pokok di Kota Madiun hingga kini masih fluktuatif, meski ada bberapa yang stabil. Namun harga beras masih menunjukkan kenaikan. Untuk beras kualitas standar atau IR 64 harga masih berkisar antara Rp7.000 hingga Rp7.100 per kg, sedangkan beras jenis Ciherang naik dari Rp7.100 per kg menjadi Rp7.500 per kg. Beras jenis Bramu naik dari Rp7.500 per kg menjadi Rp8.000 per kg. Harga gula pasir stabil Rp9.050 per kg, daging ayam Rp25.000 per kg, dan daging sapi kualitas satu Rp60.000 per kg dan kualitas dua Rp55.000 per kg. Para pedagang menilai, harga sejumlah kebutuhan pokok dan sayuran ini akan naik hingga Lebaran nanti.

Pewarta:

Editor : FAROCHA


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2011