Pengurus DPW Perempuan Amanat Nasional (PUAN) Jawa Timur mengapresiasi Partai Amanat Nasional (PAN) yang mengakomodasi lebih dari separuh daftar bakal calon legislatif untuk DPRD provinsi setempat.

"Saya dan pengurus PUAN berterima kasih kepada Ketua PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig karena memberikan porsi bacaleg kepada kalangan perempuan. Bahkan lebih 30 persen,” ujar salah Wakil Sekretaris PUAN Jatim, Estu Supamiarsih, dalam keterangan pers diterima di Surabaya, Senin.

Menurut Wakil Sekretaris PAN Jatim tersebut, terdapat 51,6 persen atau setara dengan 68 orang perempuan dari 120 orang yang didaftarkan ke KPU untuk mengikuti kontestasi Pemilihan Umum 2024.

“Ini adalah prestasi akan kepedulian dan perhatian pada kalangan perempuan,” ucap bakal caleg DPRD Jatim Dapil VIII (Mojokerto, Kota Mojokerto, Jombang, Nganjuk, Madiun, Kota Madiun) tersebut.

Banyaknya kader-kader perempuan yang menjadi bakal caleg PAN di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota, kata dia, menjadikannya sebagai kampanye positif agar terwujud gerakan afirmatif kepada perempuan di Jatim.

Estu yang juga pengusaha bidang kuliner tersebut bersama pengurus PUAN siap mengawal kelengkapan berkas administrasi dan berharap semua yang masuk sebagai daftar calon sementara (DCS) dapat terdaftar sebagai daftar calon tetap (DCT).

"Kami bakal membantu para LO PAN di KPU untuk menuntaskan proses berkas-berkas administrasi. Seluruh bacaleg perempuan PAN Jatim harus lolos dan bisa masuk kontestasi politik 2024," tuturnya.

Sementara itu, pada proses pendaftaran bakal caleg ke KPU Jatim pada Jumat (12/5), Estu dan pengurus PUAN lainnya turut hadir, antara lain Hawin Churiyati (MPP PUAN Jatim), Feny Lufithasari (Sekretaris PUAN Jatim) dan beberapa lainnya.

Pada kesempatan tersebut, Ketua PAN Jatim Ahmad Rizki Sadig menyerahkan berkas pendaftaran bacaleg yang terdiri dari 68 perempuan dan 52 laki-laki.

Di Kantor PAN Jatim di Surabaya, anggota DPR RI itu mengajak kadernya tidak melewatkan momen istimewa untuk mengetuk “pintu langit” dalam segala niatan yang baik.

"Saya memohon Al Mukarom KH. Fuad Noerhasan dari Pondok Pesantren Sidogiri yang membersamai dan mengawal perjalanan ini,” katanya sembari meminta KH. Fuad membacakan doa sebagai spirit dan moral perjuangan PAN Jatim.

Pemilihan Umum Legislatif digelar 14 Februari 2024 yang memilih Anggota DPRD tingkat II (kabupaten/kota), DPRD tingkat I (provinsi), DPR RI serta DPD RI.
 
Di hari sama juga dilakukan Pemilihan Presiden RI untuk periode 2024-2029.

Pewarta: Hanif Nasrullah

Editor : Fiqih Arfani


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023