Penyanyi solo Ify Alyssa kembali setelah dua tahun melalui single terbarunya berjudul “Semesta Menari”, yang menyuguhkan kisah romansa anak muda.
Dikutip dari keterangan resminya, Selasa, Ify mengatakan single tersebut sekaligus sebagai pengenalan baru menuju album keduanya mendatang.
“Sebetulnya masih ada benang merah dengan lagu-lagu di album pertama karena komposisi musik masih aku yang buat, tapi mungkin ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik. Belakangan ini aku lagi suka tulis lirik yang mudah dimengerti”, kata Ify.
Adapun Ify berkolaborasi bersama produser asal Bandung, Ari Renaldi dalam mengaransemen musiknya.
Lebih lanjut, perilisan lagu “Semesta Menari” diiringi dengan peluncuran video musik di kanal YouTube Ify Alyssa. Sesuai dengan makna lagunya yaitu perasaan berbunga-bunga yang ditujukan saat seseorang sedang jatuh cinta, ia menggandeng musisi Luthfi Aulia sebagai sutradara sekaligus lawan mainnya di video musik tersebut.
“Awalnya aku hanya mengajak Luthfi sebagai director-nya, lalu kami sepakat video musik ini cocok ada pemeran laki-lakinya. Supaya nggak canggung, aku mau Luthfi yang jadi lawan main aku,” kata Ify.
Ify dan Luthfi Aulia berperan sebagai pekerja di sebuah toko keramik, dan bagaimana mereka menunjukkan perhatiannya satu sama lain dapat tergambar lewat video musik “Semesta Menari”.
Ify berharap, single pembuka ini dari penggarapan album kedua dengan format akustik dapat menjadi lagu yang bisa dinyanyikan bersama pendengarnya dalam panggung-panggungnya di waktu mendatang.
“Semesta Menari” sudah dapat di dengarkan melalui seluruh platform musik digital beserta dengan video musiknya.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2023