Ghana sukses mengatasi perlawanan Korea Selatan dengan skor 3-2 dalam laga kedua Grup H Piala Dunia 2022 di Education City Stadium, Doha pada Senin (28/11) malam WIB.
Ghana sempat mencetak dua gol berkat Mohammed Salisu dan Mohammed Kudus. Korea Selatan kemudian menyamakan kedudukan lewat dua gol Cho Gue-sung. Kudus menjadi pahlawan kemenangan Ghana berkat golnya pada menit ke-68.
Hasil ini membuat Korea Selatan berada di dasar klasemen Grup H Piala Dunia 2022 dengan raihan satu angka dari dua laga. Sementara Ghana naik ke peringkat kedua dengan koleksi tiga angka.
Korea Selatan dan Ghana langsung berusaha tampil menyerang sejak awal pertandingan. Mereka mencoba untuk mencetak gol cepat.
Korea kemudian bisa menekan Ghana, tetapi serangan-serangan mereka masih belum menciptakan bahaya yang nyata.
Ghana unggul terlebih dahulu pada menit ke-24 lewat go Mohammed Salisu. Bermula dari tendangan bebas dari sayap kiri, terjadi kemelut di pertahanan Korea. Bola kemudian disambar tembakan kaki kiri Salisu dan masuk ke gawang Kim Seung-gyu.
Wasit sempat memeriksa VAR karena adanya handball yang dilakukan oleh Andre Ayew sebelum gol tercipta. Namun, gol itu akhirnya disahkan. Skor menjadi 1-0.
10 menit kemudian, Ghana kembali menjebol gawang Korea Selatan. Kali ini berkat tandukan Mohammed Kudus setelah memanfaatkan umpan matang Jordan Ayew. Bola mengarah ke tiang jauh dengan mulus dan mengubah kedudukan menjadi 2-0.
Tertinggal dua gol, Korea Selatan tampil lebih agresif untuk mengejar ketertinggalan.
Hingga babak pertama selesai, tidak ada tambahan gol dari kedua tim. Ghana unggul 2-0 atas Korea Selatan.
Selepas jeda, Korea Selatan langsung tampil agresif dan menekan Ghana demi mencetak gol cepat.
Usaha Korea Selatan membuahkan gol pada menit ke-58. Cho Gue-Sung sukses menjebol gawang Ghana dengan sundulannya setelah memanfaatkan umpan Lee Kang-in. Skor menjadi 1-2.
Gol itu membuat Korea Selatan semakin bersemangat untuk menyamakan kedudukan.
Korea Selatan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-61. Cho Gue-Sung kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah menyundul bola umpan silang Kim Jin-Su di tiang jauh, yang menjebol gawang Lawrence Ati-Zigi. Skor menjadi 2-2.
Namun, skor tersebut hanya bertahan tujuh menit setelah Ghana mencetak gol ketiga mereka. Mohammed Kudus menjadi pahlawan kemenangan Ghana berkat golnya.
Serangan bermula dari sisi kiri dan melepas umpan datar ke kotak penalti. Bola gagal ditendang Inaki Williams dan terus meluncur ke arah Kudus di tiang jauh, yang sukses melepaskan tendangan kaki kiri dan sukses menjebol gawang Seung-Gyu. Ghana unggul 3-2.
Korea Selatan mencoba kembali menyamakan kedudukan di sisa pertandingan. Pada menit ke-76 mereka hampir saja mencetak gol lewat percobaan Kim Jin-sun. Namun, sebelum melewati garis gawang, bola disapu oleh Salisu.
Pada menit ke-84, Korea mendapat peluang lagi. Son Heung-min gagal menendang bola, tetapi bola bisa disambar Kim Jin-su. Sayang tembakannya sedikit melayang di atas mistar gawang.
Korea Selatan mendapatkan peluang lagi di masa injury time. Cho akhirnya mendapat ruang tembak dari kotak penalti Ghana, tetapi tendangannya bisa dimentahkan kiper Ghana Ati-Zigi.
Ghana berhasil mempertahankan keunggulan mereka hingga pertandingan berakhir. Korea Selatan kalah 2-3 atas Ghana.
Susunan Pemain:
Korea Selatan (4-2-3-1): Kim Seung-gyu; Kim Moon-hwan, Kim Min-jae, Kim Young-gwon, Kim Jin-su; Hwang In-beom, Jung Woo-young; Kwon Chang-hoon, Jeong Woo-yeong, Son Heung-min; Chi Gue-sung.
Ghana (4-3-3): Lawrence Ati-Zigi; Tariq Lamptey, Daniel Amartey, Mohammed Salisu, Gideon Mensah; Thomas Partey, Salis Abdul Samed, Mohammed Kudus; Andre Ayew, Inaki Williams, Jordan Ayew.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022
Ghana sempat mencetak dua gol berkat Mohammed Salisu dan Mohammed Kudus. Korea Selatan kemudian menyamakan kedudukan lewat dua gol Cho Gue-sung. Kudus menjadi pahlawan kemenangan Ghana berkat golnya pada menit ke-68.
Hasil ini membuat Korea Selatan berada di dasar klasemen Grup H Piala Dunia 2022 dengan raihan satu angka dari dua laga. Sementara Ghana naik ke peringkat kedua dengan koleksi tiga angka.
Korea Selatan dan Ghana langsung berusaha tampil menyerang sejak awal pertandingan. Mereka mencoba untuk mencetak gol cepat.
Korea kemudian bisa menekan Ghana, tetapi serangan-serangan mereka masih belum menciptakan bahaya yang nyata.
Ghana unggul terlebih dahulu pada menit ke-24 lewat go Mohammed Salisu. Bermula dari tendangan bebas dari sayap kiri, terjadi kemelut di pertahanan Korea. Bola kemudian disambar tembakan kaki kiri Salisu dan masuk ke gawang Kim Seung-gyu.
Wasit sempat memeriksa VAR karena adanya handball yang dilakukan oleh Andre Ayew sebelum gol tercipta. Namun, gol itu akhirnya disahkan. Skor menjadi 1-0.
10 menit kemudian, Ghana kembali menjebol gawang Korea Selatan. Kali ini berkat tandukan Mohammed Kudus setelah memanfaatkan umpan matang Jordan Ayew. Bola mengarah ke tiang jauh dengan mulus dan mengubah kedudukan menjadi 2-0.
Tertinggal dua gol, Korea Selatan tampil lebih agresif untuk mengejar ketertinggalan.
Hingga babak pertama selesai, tidak ada tambahan gol dari kedua tim. Ghana unggul 2-0 atas Korea Selatan.
Selepas jeda, Korea Selatan langsung tampil agresif dan menekan Ghana demi mencetak gol cepat.
Usaha Korea Selatan membuahkan gol pada menit ke-58. Cho Gue-Sung sukses menjebol gawang Ghana dengan sundulannya setelah memanfaatkan umpan Lee Kang-in. Skor menjadi 1-2.
Gol itu membuat Korea Selatan semakin bersemangat untuk menyamakan kedudukan.
Korea Selatan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-61. Cho Gue-Sung kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah menyundul bola umpan silang Kim Jin-Su di tiang jauh, yang menjebol gawang Lawrence Ati-Zigi. Skor menjadi 2-2.
Namun, skor tersebut hanya bertahan tujuh menit setelah Ghana mencetak gol ketiga mereka. Mohammed Kudus menjadi pahlawan kemenangan Ghana berkat golnya.
Serangan bermula dari sisi kiri dan melepas umpan datar ke kotak penalti. Bola gagal ditendang Inaki Williams dan terus meluncur ke arah Kudus di tiang jauh, yang sukses melepaskan tendangan kaki kiri dan sukses menjebol gawang Seung-Gyu. Ghana unggul 3-2.
Korea Selatan mencoba kembali menyamakan kedudukan di sisa pertandingan. Pada menit ke-76 mereka hampir saja mencetak gol lewat percobaan Kim Jin-sun. Namun, sebelum melewati garis gawang, bola disapu oleh Salisu.
Pada menit ke-84, Korea mendapat peluang lagi. Son Heung-min gagal menendang bola, tetapi bola bisa disambar Kim Jin-su. Sayang tembakannya sedikit melayang di atas mistar gawang.
Korea Selatan mendapatkan peluang lagi di masa injury time. Cho akhirnya mendapat ruang tembak dari kotak penalti Ghana, tetapi tendangannya bisa dimentahkan kiper Ghana Ati-Zigi.
Ghana berhasil mempertahankan keunggulan mereka hingga pertandingan berakhir. Korea Selatan kalah 2-3 atas Ghana.
Susunan Pemain:
Korea Selatan (4-2-3-1): Kim Seung-gyu; Kim Moon-hwan, Kim Min-jae, Kim Young-gwon, Kim Jin-su; Hwang In-beom, Jung Woo-young; Kwon Chang-hoon, Jeong Woo-yeong, Son Heung-min; Chi Gue-sung.
Ghana (4-3-3): Lawrence Ati-Zigi; Tariq Lamptey, Daniel Amartey, Mohammed Salisu, Gideon Mensah; Thomas Partey, Salis Abdul Samed, Mohammed Kudus; Andre Ayew, Inaki Williams, Jordan Ayew.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022