Warga negara Indonesia yang bermukim di kawasan Australia Barat memperingati Hari Ulang Tahun Ke-77 Republik Indonesia dengan menggelar upacara di Konsulat Jenderal RI (KJRI) Perth, Australia.
"Selain masyarakat dan diaspora Indonesia yang berada di wilayah Australia Barat, upacara peringatan HUT Ke-77 RI di KJRI Perth juga dihadiri perwakilan generasi muda Australia dari berbagai sekolah publik setempat," kata Konsul Jenderal RI Perth Listiana Operananta usai memimpin upacara, melalui keterangan tertulis yang diterima di Surabaya, Rabu.
Sebelum upacara bendera, Konsul Listiana terlebih dahulu mengukuhkan Tim Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) KJRI Perth 2022 kepada M Naufal Al Ghifari, M Umar Al Fatih dan Rachel Sitorus. Listiana menyematkan pin kepada tiga remaja tersebut.
Selanjutnya Konsul Listiana memimpin jalannya upacara peringatan HUT RI ke-77 tepat pada pukul 09.30 waktu setempat.
"Setelah upacara dilakukan potong tumpeng," ujarnya.
Perayaan Kemerdekaan RI di KJRI Perth kemudian dilanjutkan dengan perlombaan makan kerupuk.
Masyarakat dan Diaspora Indonesia bersama warga Australia yang hadir lantas mengakhiri perayaan Kemerdekaan RI dengan menari poco-poco dan goyang Maumere yang dipandu oleh segenap pejabat dan staf, serta anggota Dharma Wanita Persatuan KJRI Perth.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022
"Selain masyarakat dan diaspora Indonesia yang berada di wilayah Australia Barat, upacara peringatan HUT Ke-77 RI di KJRI Perth juga dihadiri perwakilan generasi muda Australia dari berbagai sekolah publik setempat," kata Konsul Jenderal RI Perth Listiana Operananta usai memimpin upacara, melalui keterangan tertulis yang diterima di Surabaya, Rabu.
Sebelum upacara bendera, Konsul Listiana terlebih dahulu mengukuhkan Tim Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) KJRI Perth 2022 kepada M Naufal Al Ghifari, M Umar Al Fatih dan Rachel Sitorus. Listiana menyematkan pin kepada tiga remaja tersebut.
Selanjutnya Konsul Listiana memimpin jalannya upacara peringatan HUT RI ke-77 tepat pada pukul 09.30 waktu setempat.
"Setelah upacara dilakukan potong tumpeng," ujarnya.
Perayaan Kemerdekaan RI di KJRI Perth kemudian dilanjutkan dengan perlombaan makan kerupuk.
Masyarakat dan Diaspora Indonesia bersama warga Australia yang hadir lantas mengakhiri perayaan Kemerdekaan RI dengan menari poco-poco dan goyang Maumere yang dipandu oleh segenap pejabat dan staf, serta anggota Dharma Wanita Persatuan KJRI Perth.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2022