Kejaksaan Tinggi Jawa Timur berserta kejaksaan negeri jajaran mengumpulkan bantuan untuk disalurkan kepada para korban bencana alam.

Kepala Kejati (Kajati) Jatim Muhammad Dhofir mengungkapkan bantuan terkumpul sebanyak 10 ton beras, 576 kilogram gula, 576 liter minyak goreng, dan 280 kardus mie instan.

"Hari ini semuanya kami salurkan kepada korban gempa bumi di wilayah Kabupaten Malang, Blitar, dan Lumajang," katanya melalui keterangan tertulis yang diterima wartawan di Surabaya, Kamis.

Distribusi bantuan ke tiga daerah yang pada 10 April lalu diguncang gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,1 itu menggunakan empat unit kendaraan truk. 

Dhofir berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan tepat sasaran bagi korban terdampak gempa. 

"Terutama di bulan suci Ramadhan 1442 H, bantuan ini semoga menjadi berkah sehingga para korban kembali semangat dalam menjalani aktivitas seperti sedia kala," ujarnya

Kajati Dhofir tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Kejari jajaran serta semua pihak yang turut membantu mengumpulkan bantuan. Apa yang mereka berikan ini, sambung Dhofir, semoga memberi manfaat bagi masyarakat terdampak.

"Semoga masyarakat yang menjadi korban gempa dapat menjalani aktivitas seperti sedia kala dan juga Allah SWT senantiasa meridhoi apa yang kita lakukan, serta memberikan perlindungan dan ridho-Nya bagi kita semua," ucapnya.

Pewarta: Hanif Nashrullah

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021