Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Situbondo, Sofwan Hadi terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) setempat masa bakti 2021-2026.

Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan, dengan terpilihnya Sofwan Hadi menjadi Ketua Palang Merah Indonesia Kabupaten Situbondo harus bisa melaksanakan tugas dengan baik, karena PMI punya tugas kemanusiaan.

"Harapan saya, pengurus PMI bisa melaksanakan tugas sebaik-baiknya. Jalin komunikasi dan bersinergi dengan pemerintah kabupaten," kata Bung Karna, sapaan akrabnya, di acara Musyawarah Kabupaten (Muskab) PMI di Pendopo Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Sabtu.

Ia menyatakan pemerintah kabupaten berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh terhadap PMI agar bisa lebih maksimal dalam melaksanakan tugasnya.

"Agar kinerja PMI maksimal, sarana dan prasarana akan kami dukung melalui APBD. Kami support anggaran untuk PMI," ucap Bung Karna.
 
Bupati Situbondo Karna Suswandi memberikan sambutan di acara Muskab PMI di Pendopo Kabupaten Situbondo. Sabtu (10/4/2021) (ANTARA/Novi H)

Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Situbondo Sofwan hadi mengemukakan, ke depan PMI harus lebih baik dan bermanfaat serta mendukung terwujudnya program bupati, yakni Situbondo berakhlak, sejahtera, adil dan berdaya (Situbondo Berjaya).

"Tentu ini bukan hal yang ringan, yang artinya harus kerja sama dan bahu-membahu dalam hal tugas kemanusiaan tidak semata-mata hanya menjadi tanggung jawab PMI dan pemerintah, tapi masyarakat juga turut ambil bagian dengan menjadi pendonor darah, sehingga bisa membantu sesama," tuturnya.

Ketua Bidang Oraganisasi PMI Provinsi Jatim, Much Taufiq berharap kepengurusan PMI Situbondo yang baru bisa lebih memfungsikan PMI di tingkat kecamatan untuk melakukan sosialisasi dan mobilisasi donor kepada masyarakat.

"Sehingga, stok darah memadai dan mencukupi kebutuhan masyarakat di Situbondo sendiri. Mengenai faktor peralatan atau sarpras, kami melihat sudah ada komitmen dari pemerintah kabupaten. Jadi peralatan itulah yang nantinya dapat mendukung peningkatan pelayanan PMI," ujarnya.
 
Ketua Panitia Muskab PMI Situbondo, Nugroho (ujung kiri) foto bersama di Pendopo Kabupaten Situbondo. Sabtu (10/4/2021) (ANTARA/Novi H)

Ketua Panitia Muskab PMI Kabupaten Situbondo, Nugroho menyampaikan terima kasih kepada PMI kecamatan karena pelaksanaan kegiatan ini berjalan lancar, dan khususnya kepada Bupati Situbondo Karna Suswandi yang telah memfasilitasi kegiatan tersebut.

"Kami sampaikan terima kasih kepada PMI kecamatan, dan alhamdulillah Muskab PMI ini berjalan lancar dan Pak Sofwan Hadi terpilih secara aklamasi menjadi Ketua PMI periode 2021-2026," ujarnya. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2021