Suga BTS membagikan kabar terbaru tentang proses rehabilitasi seusai operasi bahu pada bulan November lalu.

"Saya belum bisa mengangkat tangan saya hingga 90 derajat. Rasanya seperti bukan lenganku, rasanya seperti lenganku pada saat masih bayi. Karena tidak bergerak dengan baik, itu sedikit sakit," kata Suga dikutip dari Soompi, Selasa.

"Saya dengar itu akan memakan waktu sekitar enam bulan (untuk sepenuhnya pulih)," ujar rapper grup BTS itu.



Suga kemudian menjelaskan lebih lanjut tentang proses pemulihannya. Ia mengungkapkan bahwa dirinya terus menerima perawatan rehabilitasi.

"Saya melakukan berbagai latihan yang ada dalam jangkauan gerak saya. Meskipun menjadi lebih baik, ini proses yang lambat. Akibatnya, saya merasa agak tidak sabar, tetapi saya membuat kemajuan yang konsisten," kata Suga.

"Karena saya tidak menghadiri klinik yang memaksa saya untuk meningkatkan jangkauan gerak saya, saya hanya menggunakan bahu saya dalam jangkauan yang dapat saya gunakan," imbuhnya.

Dia kemudian berbagi pemikirannya tentang apakah dia akan dapat menghadiri konser akhir tahun Big Hit Labels, 2021 NEW YEAR'S EVE LIVE.

"Karena pemulihan saya berjalan dengan baik, saya mungkin akan hadir. Tapi, mungkin saya tidak akan bisa melakukan pertunjukan (menari). Saya tidak akan bisa memegang mikrofon dengan tangan kiri saya karena ini bahkan belum dua bulan sejak saya dioperasi," kata musikus bernama asli Min Yoongi itu.

Agensinya, Big Hit Entertainment, kemudian mengkonfirmasi ke media bahwa Suga akan berpartisipasi dalam konser sambil mengikuti saran dokter dengan tidak melakukan koreografi dan pertunjukan dance yang intens.

Suga meyakinkan penggemar bahwa konser akan dilanjutkan dengan hati-hati di tengah pandemi yang sedang berlangsung. "Acara ini akan berjalan dengan sangat hati-hati, jadi jangan terlalu khawatir."

Dia menutup dengan menyampaikan keinginannya yang sungguh-sungguh saat dia berkata, "Karena ini tahun baru, kami harus memiliki awal yang baru, tetapi ini tidak terasa seperti akhir tahun atau awal tahun baru. Saya berharap situasinya akan membaik secepat mungkin." (*)
 

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira

Editor : Abdullah Rifai


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2020