PT Kereta Api Indonesia (Persero) dalam rangka ulang tahunnya ke-75  memberikan bantuan kepada penyandang disabilitas di seluruh wilayah operasi KAI mulai Aceh hingga Jember  sebesar Rp1,075 miliar.

"Di momen spesial ini, kami ingin merangkul saudara-saudara dan anak-anak kita yang berkebutuhan khusus agar terus termotivasi, sehingga dapat berkarya lebih banyak lagi," kata Manager Humas Daop 7 Madiun Ixfan Hendriwintoko, melansir yang disampaikan Direktur Utama PT KAI (Persero) Didiek dalam keterangan pers yang diterima di Madiun, Selasa.

Adapun bantuan  dari dana tanggung jawab sosial perusahaan (corporate social responsibility/CSR)   tersebut berupa sarana dan prasarana seperti kursi roda, alat bantu dengar, tempat tidur, perbaikan gedung, serta sarana air bersih kepada yayasan-yayasan disabilitas dan sekolah luar biasa. 

Selain itu, bantuan juga diberikan untuk mendukung kelompok usaha dan aksesibilitas para disabilitas berupa peralatan usaha, motor roda 3, dan mobil operasional. 
Vice President Daop 7 Madiun Joko Widagdo memberikan bantuan CSR berupa satu unit sepeda motor bak terbuka diSLB Dharma Wanita dan sarana pendidikan berupa 3 buah laptop dan 2 unit komputer untuk Sekretariat Komunitas Orangtua Anak Spesial Madiun, dengan nilai total sebesar Rp75 juta, Senin (28/9/2020). (Antara/HO-Humas Daop 7 Madiun/ Lr)

Ixfan menjelaskan, khusus di wilayah Daop 7 Madiun, bantuan yang diberikan berupa satu unit sepeda motor bak terbuka di Sekolah Luar Biasa (SLB Dharma Wanita dan sarana pendidikan berupa 3 buah laptop dan 2 unit komputer untuk Sekretariat Komunitas Orangtua Anak Spesial Madiun, dengan nilai total sebesar Rp75 juta.

Adapun, total bantuan yang diberikan KAI sejumlah Rp1,075 miliar bermakna angka 1 untuk Indonesia dan angka 75 adalah usia perjalanan KAI. 

Bantuan tersebut juga sebagai upaya kampanye kepada masyarakat, khususnya para kaum difabel, bahwa saat ini fasilitas KAI sudah ramah untuk difabel baik di stasiun maupun di atas kereta api. 

"Dengan adanya bantuan tersebut, semoga masyarakat khususnya penyandang disabilitas semakin mencintai KAI karena KAI Sahabat Difabel," katanya. (*)
 

Pewarta: Louis Rika Stevani

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2020