Pelatih Persela Lamongan Nil Maizar mengatakan, timnya menyiapkan taktik berbeda kontra Persija dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2019, Jumat (15/11).
Menurut Nil Maizar, dikutip dari keterangan resmi Persija di Jakarta, Kamis, keputusan itu diterapkan karena beberapa pemain cedera.
“Kami akan menggunakan taktik berbeda karena pemainnya juga berbeda,” ujar pelatih asal Sumatera Barat itu.
Baca juga: Hasil Liga 1: Ditahan Barito Putera, Persela Lamongan masih di zona degradasi
Setidak-tidaknya tiga pemain Persela tidak bisa berlaga kontra Persija yaitu penyerang Alex Dos Santos Goncalves, Arif Satria, Demerson Bruno Costa dan Eky Taufik.
Meski demikian, skuat berjuluk Laskar Joko Tingkir itu sudah mengalami situasi serupa di laga kontra Bali United, Kamis (31/10). Ketika itu, Persela berhasil menahan imbang Bali United dengan skor 1-1.
“Kami akan memaksimalkan skuat yang ada. Mudah-mudahan kami mendapatkan tiga poin lawan Persija,” tutur Nil Maizar.
Baca juga: Tak dapat izin, laga Persija vs Persela juga ditunda
Bek Persela Feri Sistianto menegaskan hasrat timnya untuk mendapatkan tiga poin dari lawatan ke markas Persija demi menaikkan posisi klubnya dari zona degradasi.
Persela saat ini berada di posisi ke-17 klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2019. Mereka melawat ke markas Persija bermodalkan catatan kurang pada tiga laga terakhir di mana mereka hanya mengumpulkan dua poin.
“Kami berusaha dan berjuang untuk mendapatkan poin di sini. Kami berjuang untuk keluar dari zona degradasi,” kata Feri.
Pertandingan Persija Jakarta melawan Persela Lamongan digelar pada Jumat (15/11) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Jawa Barat, mulai pukul 15.30 WIB.
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019