Prajurit Korps Marinir TNI AL dan Marinir Amerika Serikat (USMC) latihan bersama berbagi ilmu taktik bertempur operasi daerah hutan berpenduduk (ODHB) dan pertempuran jarak dekat (close quarter battle/CQB) di Pusat Latihan Pertempuran Marinir 5 Baluran, Situbondo, Jawa Timur, Jumat.

Dalam siaran pers diterima ANTARA, Jumat, latihan taktik tempur jarak dekat dan di hutan berpenduduk ini tergabung dalam Latihan Bersama Platoon Exchange (Platex).

Komandan Satgas Latma Platex 2019 Mayor Marinir Eko Budi Prasetyo menyampaikan bahwa latihan bersama ini memfokuskan pada peningkatan hubungan kerja sama Marinir Indonesia dan AS.

Selain itu, katanya, sekaligus menambah pengetahuan dan memantapkan prajurit Marinir kedua negara dalam taktik bertempur, melaksanakan patroli diberbagai wilayah, melaksanakan operasi di daerah hutan berpenduduk dan perkotaan, kemahiran menembak reaksi serta kemampuan menguasai dan membaca medan sekaligus dalam penyampaian perintah operasi.

"Latihan Bersama Platex ini akan berlangsung hingga 27 Agustus 2019, dengan daerah latihan meliputi Mako Yonif 3 Marinir Gedangan, Puslatpurmar 5 Baluran Situbondo dan di Hutan Selogiri, Banyuwangi," paparnya.

Dalam latihan ini, juga disaksikan Perwira Interpreter Mayor Marinir Anton Waris Kuncoro, Pasiops Yonif 3 Mar Mayor Marinir Iskandar Muda Tanjung dan Kapten USMC Alfarado.

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019