Pemerintah Kabupaten Situbondo bekerja sama dengan Pemprpov Jatim kembali menyiapkan kapal cepat untuk mudik gratis Hari Raya Idul Fitri 2019 dari Pelabuhan Feri Jangkar Situbondo menuju Pulau Raas, Kabupaten Sumenep, Madura.

"Mudik gratis kapal cepat rute Jangkar-Pulau Raas pulang pergi (PP) Lebaran tahun ini akan mulai dilaksanakan pada Minggu (2/6/19) besok," kata Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Situbondo, Tulus Triatmadji di Situbondo, Sabtu.

Program mudik gratis menggunakan kapal cepat itu, menurut ia, dilaksanakan guna mengantisipasi melonjaknya penumpang kapal seperti tahun-tahun sebelumnya.

Ia menjelaskaan mudik gratis menggunakan kapal cepat yang dilaksanakan Minggu (2/6) sebanyak dua kali keberangkatan (dua trip) dari Jangkar ke Raas, dan pada tanggal 7 Juni 2019 dari Pulau Raas ke Jangkar satu kali keberangakatan.

"Minggu besok kapal cepat akan diberangkatkan pagi sekitar pukul 08.00 WIB, sedangkan kapasitas kapal cepat sebanyak 300 penumpang," ujarnya.

Pelaksana Tugas Kepala UPT Pelabuhan Jangkar Situbondo Tri Wahyono mengemukakan hingga saat ini jumlah pemudik yang mendaftar lewat daring (dalam jaringan) untuk dua jdawal keberangkatan 2 Juni 2019 sudah penuh.

"Untuk keberangakatan kapal cepat mudik gratis besok sudah penuh, dan pada 7 Juni 2019 dari Raas-Jangkar (arus balik) juga penuh," paparnya.

Informasi dihimpun, kapal cepat mudik gratis khusus penumpang ini mampu menempuh perjalanan sekitar tiga jam atau lebih cepat satu jam dari kapal feri.

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019