Situbondo (Antaranews Jatim) - Pemerintah Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, membentuk Satuan Tugas Bantuan Sosial (Satgas Bansos) dengan melibatkan TNI/Polri serta instansi terkait dalam mengawal pelaksanaan penyaluran bantuan sosial kepada keluarga penerima manfaat (KPM).

"Pembentukan Satgas Bansos ini merupakan tindak lanjut 'MoU' antara Kepolisian Republik Indonesia dan Kementerian Sosial beberapa waktu lalu terkait dengan pengamanan dan penegakan hukum dalam penyaluran bantuan sosial," kata Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono usai kegiatan Pembentukan Satgas Bansos di Gedung Bhayangkara Situbondo, Jumat.

Ia menjelaskan, tugas Satgas Bansos yang terdiri dari Dinas Polres dan Kodim 0823/ Situbondo serta Dinas Sosial Pemkab Situbondo, diantaranya mendukung percepatan program bantuan sosial dari Kemensos termasuk penegakan hukum serta pengawalan dan pengamanan penyaluran bantuan sosial kepada keluarga penerima manfaat atau KPM.

Selain itu, kata dia, tugas Satgas Bansos juga melaksanakan sosialisasi terkait bantuan sosial dari pemerintah pusat seperti penyaluran Bantuan Pangan Nontunai (BPNT) yang sebelumnya beras sejahtera (rastra) dan Program Keluarga Harapan atau PKH.

"Jika ada temuan penyimpangan dalam penyaluran bantuan sosial ini, tentunya tetap dilakukam penegakan hukum, namun demikian kami tetap melakukan tindakan preventif," katanya.

Sementara itu, Koordinator PKH Kabupaten Situbondo, Agus Arie Cahyadi menyampaikan bahwa berterimakasih dengan terbentuknya Satgas Bansos karena selain ada bantuan pengawasan dan keamanan pendamping PKH di lapangan yang tersebar di 17 kecamatan.

"Pada prinsipnya pendamping PKH siap mengikuti arahan Satgas Bansos dalam pelaksanaan program PKH," ujarnya.

Data diperoleh, khusus keluarga penerima manfaat bantuan sosial PKH di Kabupaten Situbondo tercatat sebanyak 38.519 kepala keluarga dan total bantuan lebih dari Rp43 miliar per tahun.

Dalam pantauan, koordinasi pengamanan dan penegakan hukum dalam melaksanakan penyaluran bantuan sosial di wilayah Kabupaten Situbondo, juga dihadiri Dandim 0823/Situbondo beserta jajaran, Kapolres Situbondo serta jajaran dan instansi terkait di lingkungan Pemkab Situbondo. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2019