Surabaya (Antaranews Jatim) - Ada dua spot baru di Kebun Binatang Surabaya, Jawa Timur, yang kini mulai diminati pengunjung selama libur panjang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2019 yakni Taman Mata Air Cinta dan Taman Pasir Putih.
     
"Sudah banyak pengunjung mendatangi dua spot baru itu. Mereka saling bergantian," kata Humas Perusahaan Daerah Taman Satwa Kebun Binatang Surabaya (KBS) Wini Hustiani kepada Antara di Surabaya, Selasa.
     
Menurut dia, di dua spot yang baru itu, pihaknya sengaja menyediakan beberapa lokasi untuk swafoto bagi para pengunjung. Hal ini, lanjut dia, dilakukan untuk menarik pengunjung agar datang ke KBS yang kini sudah berubah lebih baik. 
     
"Inikan zamannya swafoto. Kalau tidak swafoto sepertinya belum lengkap bagi mereka," ujarnya.
     
Meski demikian, lanjut dia, tempat favorit di KBS yang sampai saat ini banyak dikunjungi pengunjung baik dari Surabaya maupun luar daerah adalah area gajah dan beruang madu. 
     
"KBS sampai saat ini masih menjadi idola bagi warga dari luar Kota Surabaya," katanya.
     
Agar KBS tetap menawan, lanjut dia, pihaknya terus melakukan perbaikan baik dari sarana maupun prasarana. Bahkan sebelum libur Natal dan Tahun Baru 2019, manajemen KBS sudah melakukan pembenahan kandang seperti kandang harimau,  serta penambahan enrichment di beberapa kandang primata dan orang utan.
     
"Ini kami lakukan agar mereka merasa lebih nyaman. Sehingga pengunjung juga enak melihatnya," katanya.
     
Dirut Perusahaan Daerah Taman Satwa KBS Khorul Anwar sebelumnya mengatakan jumlah pengunjung di KBS pada libur panjang Natal dan Tahun Baru 2019 mengalami kenaikan dua kali lipat jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
     
"Alhamdulilah pengunjung KBS (Kebun Binatang Surabaya) membludak. Jauh dari lebih banyak dari pada tahun lalu," katanya.
     
Menurut dia, jumlah pengunjung KBS selama libur Natal dan Tahun baru khususnya pada Minggu (23/12) mencapai 30.703 orang, sedangkan pada tanggal yang sama pada 2017 hanya 10.603 orang.    
     
Ia menargetkan jumlah pengunjung pada 2018 mencapai 2 juta orang, sedangkan hingga saat ini sudah tercapai sekitar 1,8 juta. "Kami optimistis target ini tercapai pada libur panjang akhir tahun ini," katanya. (*)

 

Pewarta: Abdul Hakim

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018