Surabaya (Antaranews Jatim) - Calon Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan pemain sepak bola Indonesia Christian Gonzales menginginkan perdamaian antarsuporter di Jatim.

"Pekerjaan rumah kita yang terberat tinggal satu, yaitu bagaimana pertandingan tanpa ada tawuran. Makanya mari semua seluruh suporter guyub rukun," ujar Gus Ipul di sela "ngopi bareng" sejumlah elemen suporter di Surabaya, Kamis.

Menurut dia, sepak bola Jatim adalah barometer di Indonesia karena memiliki tim paling banyak berkompetisi di level tertinggi sepak bola nasional, stadion memadai, kelompok suporter militan, hingga mencetak pemain-pemain hebat Tanah Air.

"Semua sudah menunjang, tinggal bagaimana meminimalisasi perkelahian atau bentrok antarsuporter. Kalau tidak ada tawuran, kita semua yakin Jatim tak hanya kiblat sepak bola Indonesia, tapi juga Asia Tenggara, bahkan di dunia," ucapnya.

Dua kasus terakhir, yakni meninggalnya seorang Bonek Mania (suporter Persebaya) usai menyaksikan Persebaya menghadapi PS Tira di Surakarta, dan seorang Aremania (suporter Arema) usai kerusuhan saat pertandingan Arema melawan Persib Bandung, diharapkan menjadi yang terakhir.

Di sisi lain, Wagub Jatim yang saat ini sedang izin cuti tersebut mengakui bahwa sepak bola bukan hanya industri olahraga, tetapi juga mampu menumbuhkan industri kreatif yang bisa dikelola siapa saja, mulai manajemen hingga suporter.

Karena itulah, kata dia, jika diberi amanah memimpin Jatim bersama Puti Guntur Soekarno, mantan Menteri Pembangunan Percepatan Daerah Tertinggal itu berkomitmen menjadikan sepak bola sebagai perhatian yang bisa dikembangkan, termasuk menyelenggarakan turnamen Piala Gubernur rutin dan bergengsi.

Sementara itu, Christian Gonzales yang didampingi istrinya Eva Gonzales mengaku mendukung keinginan Gus Ipul agar seluruh suporter di Jatim memiliki misi sama, yaitu perdamaian dan tanpa tawuran.

Pemain naturalisasi yang sukses membawa Persik Kediri juara Liga Indonesia beberapa musim lalu tersebut mengaku senang dan bangga bisa bermain di Indonesia, bahkan termasuk dalam skuad Timnas.

"Banyak pemain dan tim yang bagus, apalagi suporternya sangat luar biasa. Yang pasti, Jatim adalah rumah bagi Gonzales dan bangga bermain untuk tim-tim asal Jatim," kata Eva mewakili Gonzales.

Pilkada Jatim digelar 27 Juni 2018 untuk memilih pasangan calon Gubernur-Cawagub periode 2019-2024 diikuti dua pasangan calon, yakni Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak dengan nomor urut 1, dan Gus Ipul-Puti Guntur, cucu Soekarno nomor urut 2.

Pasangan nomor 1 merupakan calon dari koalisi Partai Demokrat, Golkar, PAN, PPP, Hanura dan NasDem, sedangkan pasangan nomor 2 adalah calon dari gabungan PKB, PDI Perjuangan, PKS serta Gerindra. (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Tunggul Susilo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018