London (Antara/Xinhua) - Saham-saham Inggris berakhir menguat pada perdagangan Rabu (7/2), dengan indeks acuan FTSE-100 di Bursa Efek London naik 138,02 poin atau 1,93 persen, menjadi 7.179,42 poin. 
Scottish Mortgage Investment Trust melonjak 6,58 persen, menjadi peraih keuntungan terbesar (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau "blue chips".
Disusul oleh saham Old Mutual dan 3i Group yang masing-masing meningkat 5,43 persen dan 4,47 persen.
Di sisi lain, Randgold Resources, perusahaan logam multinasional terkemuka, menderita kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan sahamnya jatuh 3,78 persen.
Diikuti oleh saham Fresnillo, sebuah kelompok pertambangan internasional, yang merosot 2,76 persen, serta Antofagasta, kelompok pertambangan Chili turun 1,45 persen.
Di Jerman, saham-saham Jerman ditutup lebih tinggi pada perdagangan Rabu (7/2), dengan indeks acuan DAX-30 di Bursa Efek Frankfurt naik 197,77 poin atau 1,60 persen, menjadi 12.590,43 poin.
Pembuat pakaian olahraga Adidas meraih keuntungan paling besar (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau "blue chips", dengan sahamnya melonjak 4,00 persen.
Diikuti oleh saham perusahaan media PriSiebenSat.1 serta penyelenggara pasar untuk perdagangan saham dan sekuritas grup Deutsche Boerse, yang masing-masing naik 3,88 persen dan 3,38 persen.
Sementara itu, HeidelbergCement menderita kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan sahamnya merosot 1,34 persen.
Disusul oleh saham maskapai Lufthansa dan Muenchener Rueckv, yang masing-masing turun sebesar 1,24 persen dan 0,60 persen.
Deutsche Bank adalah saham yang paling banyak diperdagangkan sepanjang hari dengan omset mencapai 479,91 juta euro (585,49 juta dolar AS).
Di Prancis, saham-saham Prancis berakhir lebih tinggi pada perdagangan Rabu (7/2), dengan indeks acuan CAC-40 di Paris menguat 1,82 persen atau 94,09 poin, menjadi 5.255,90 poin.
Sebanyak 39 saham dari 40 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks CAC-40 berhasil mencatat kenaikan harga.
Raksasa aeronautika Eropa Airbus maju 3,99 persen, menjadi peraih keuntungan terbesar (top gainer) di antara saham-saham unggulan atau "blue chips".
Diikuti oleh saham kelompok barang mewah internasional Prancis Kering naik yang meningkat 3,82 persen, dan konglomerat barang mewah multinasional Prancis, LVMH, naik 3,75 persen.
Satu-satunya saham yang mengalami kerugian adalah Sanofi, perusahaan farmasi multinasional Prancis, turun 1,20 persen. (*)

Pewarta: Supervisor

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2018