Jember (Antara Jatim) - Kepolisian Resor (Polres) Jember bersama pemerintah kabupaten setempat memasang ratusan unit kamera pemantau atau closed circuit television (CCTV) untuk menekan tindak kriminalitas dan mengurangi kemacetan lalu lintas.
Pemasangan ratusan CCTV tersebut ditandai dengan peresmian ruang "Command Center" di Markas Polres Jember yang dihadiri oleh Kapolres Jember AKBP Kusworo, Bupati Jember Faida, Kepala Kejaksaan Negeri Jember Ponco Hartanto, dan Komandan Kodim 0824 Letkol Inf Rudianto, Kamis.
"Pemasangan 216 CCTV yang tersebar di berbagai wilayah itu difokuskan untuk mengantisipasi tindakan kriminalitas dan kemacetan arus lalu lintas karena petugas bisa mengetahui sejak dini di lapangan dengan memantau lokasi dari CCTV itu," kata Kapolres Jember AKBP Kusworo Wibowo di Jember.
Menurutnya tahap pertama pemasangan CCTV tersebut sebanyak 50 unit yang ditempatkan di sejumlah titik-titik rawan yang meliputi rawan kemacetan, rawan kecelakaan lalu lintas, rawan kriminalitas, dan kawasan yang menjadi pusat-pusat keramaian seperti pasar, pusat perbelanjaan, stasiun dan terminal.
"Di era digital membuat teknologi menjadi penting, sehingga mengungkap suatu peristiwa kejadian kriminalitas melalui teknologi CCTV sebagai permulaan awal dan bukti, sehingga diharapkan angka kriminalitas menjadi turun," katanya.
Selain itu, lanjut dia, petugas dapat hadir lebih cepat di tengah-tengah masyarakat saat dibutuhkan, serta dapat memberikan rasa aman sekaligus menekan tindak kejahatan, sehingga dapat mewujudkan Kabupaten Jember yang aman, tertib, dan kondusif.
Sementara Bupati Jember Faida mengatakan pemasangan ratusan CCTV tersebut merupakan sinergi Pemkab Jember bersama Polres Jember untuk mengatasi masalah keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah setempat.
"Sinergisitas Pemkab bersama Polres Jember akan mempercepat pembangunan, memperluas kemanfaatan untuk masyarakat. Dimulai dengan 50 CCTV dan nantinya akan ditambah dan dilengkapi pada tahun 2018 sesuai dengan masterplan yang disiapkan Polres Jember sebanyak 216 titik," katanya.
Ia mengatakan CCTV itu akan dikombinasikan dengan pelayanan publik lainnya seperti pelayanan administrasi kependudukan dan pelayanan masyarakat lainnya, sehingga pemasangan ratusan CCTV tersebut dapat bermanfaat untuk masyarakat Jember.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017