Situbondo (Antara Jatim) - Pemerintah Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, pada 2018 mengalokasikan anggaran sebesar sekitar Rp6 miliar untuk pengembangan objek wisata Kampung Kerapu.

"Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2018, memang sudah dialokasikan untuk wisata Kampung Kerapu, dan dana miliaran itu untuk membangun dermaga yang menjorok ke tengah laut," kata Kepala Dinas Perikanan Pemerintah Kabupaten Situbondo. Eko Prayudi di Situbondo, Jumat.

Ia menyebutkan, panjang dermaga kayu yang akan dibangun di wisata Kampung Kerapu, Dusun Gundil, Desa Klatakan, Kecamatan Kendit itu sekitar 300 meter menjorok ke tengah laut.

Sedangkan bentuk dermaga kayu itu, katanya, dibuat melingkar guna memudahkan pengunjung wisata yang keluar dan masuk. Sementara di uujung dermaga di sediakan pelabuhan apung mini.

"Pelabuhan apung mini itu sengaja disiapkan bagi pengunjung yang akan ke lokasi budi daya ikan kerapu menggunakan keramba jaring apung (KJA) dengan menggunakan perahu nelayan setempat," katanya.

Eko menambahkan, pengembangan objek wisata Kampung Kerapu merupakan salah satu upaya pemerintah daerah setempat pada 2019 Kabupaten Situbondo menjadi kabupaten kunjungan wisata yang dicanangkan oleh Bupati Situbondo Dadang Wigiarto.

"Saat dermaga kayu selesai nanti, pengunjung dapat menikmati pemandangan alam laut dan juga bisa melihat langsung budi daya kerapu KJA yang ada di sekitar dermaga," paparnya. (*)

Pewarta: Novi Husdinariyanto

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017