Surabaya (Antara Jatim) - Panitia "Jazz Traffic Festival 2017" memastikan kelompok musik jaz asal Prancis Samy Thiebault Quartet akan tampil di pesta musik jaz tahunan yang akan berlangsung selama dua hari, 18 – 19 Agustus, di Grand City Convex Surabaya. 
     
"Samy Thiebault Quartet akan tampil di hari pertama Jazz Traffic Festival 2017 di panggung Convention Hall lantai tiga Grand City Convex Surabaya pada 18 Agustus," ujar penggagas Jazz Traffic Festival Errol Jonathans dalam jumpa pers yang juga dihadiri Samy Thebault di Surabaya, Kamis.
     
Errol memastikan Samy akan tampil dengan formasi quartet, yang didukung oleh tiga rekan musisi asal Prancis lainnya, yaitu Adrien Chicot (piano), Sylvain Romano (kontra bass) dan Philippe Soirat (drum).
     
Mereka akan membawakan enam repertoar, yaitu Raqsat Fes, Nesfe jahan, Abidjan, Chant d tres Loin, Amor Bonito dan From Sky, yang semuanya karya Samy.
     
"Kami sangat senang. Sebuah kehormatan bagi kami dapat berbagi musik di Indonesia, sebuah negeri yang luar biasa kekayaan kebudayaan dan orang-orangnya," ujar Samy.
     
Dia menjelaskan, dari enam reportoar yang akan ditampilkan di Jazz Traffic Festival 2017, empat di antaranya diambil dari album terbarunya yang bertajuk "Rebirth".
     
Menurut dia, album terbarunya itu mengisahkan tentang perjalanan hidupnya. Dimulai dengan komposisi berjudul "Abidjan", nama kota di Pantai Gading, tempat dia dilahirkan, yang mengendapkan berbagai kenangan dan fantasi.
     
Musisi yang menguasai alat musik saksofon itu lebih lanjut mengaku terinspirasi dari banyak jenis musik dan kebudayaan dalam berkarya. Musik perkusi dari negeri maghribi, Maroko, seperti yang kerap didengar dalam lagu-lagu kelompok musik legendaris The Doors menjadi salah satu ciri khasnya.
     
Errol menambahkan, Jazz Traffic Festival tahun ini, yang dihelat selama dua hari pasca peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia ke- 72,  mengusung tema “Souls of Freedom” atau jiwa-jiwa yang merdeka.     
     
"Alunan saksofon, petikan konra bas, hentakan drum dan melodi dari permainan Samy Thiebault Qurtet akan melahirkan kembali "Souls of Freedom" bagi para penonton Jazz Traffic Festival 2017," ujarnya. 
     
Sebanyak 300 musisi telah diundang untuk meramaikan panggung Jazz Traffic Festival 2017. Di antaranya adalah Indra Lesmana Keytar Trio yang akan mewakili genre "jazz mainstream". Selain itu Yura Yunita akan tampil mewakili genre fusion jazz, serta Virgoun dan Sheila on 7 mewakili genre nonjaz.
     
"Genre music jaz yang lebih futuristik  juga akan ditampilkan di Jazz Traffic Festival 2017, dengan menampilan Budjana Zentuary. Juga banyak penampilan generasi baru dalam dunia music jaz yang pendekatannya tidak lagi semata-mata mengandalkan jazz mainstream' tapi juga kreasi mereka yang disesuaikan dengan generasi kekinian," ujarnya. (*)

Pewarta: Hanif N

Editor : Slamet Hadi Purnomo


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017