Surabaya (Antara Jatim) - Mantan Gubernur Jawa Timur Basofi Soedirman meninggal dunia di usia 77 tahun karena sakit di Rumah Sakit Medistra Jakarta hari ini pukul 10.58 WIB, rencananya dimakamkan di Pemakaman San Diego Hill Karawang .

"Innalillahi Wa Innaillaihi Rojiun. Telah berpulang ayahanda tercinta Moch. Basofi Soedirman. Semoga arwah beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya. Aaminn," tulis putra Basofi Soedirman, Charis Firismanda, di postingan facebooknya, Senin.

Di postingan tersebut, Charis atas nama keluarga juga meminta maaf kepada publik apabila selama hidup almarhum pernah berbuat kesalahan dan kekhilafan.

Sementara itu, salah seorang keluarganya mengatakan jenazah almarhum Basofi Soedirman akan dimakamkan di Pemakaman Sandiago di Jakarta dengan terlebih dahulu disemayamkan di rumah duka si kawasan Kemang Timur.

Basofi Soedirman merupakan purnawirawan TNI AD berpangkat mayor jenderal kelahiran Bojonegoro, 20 Desember 1940 yang menjabat sebagai Gubernur Jatim periode 1993-1998.

Di masa karirnya, Basofi pernah menjabat sebagai Kasdam I/Bukit Barisan periode 1986-1987, kemudian Wakil Gubernur DKI Jakarta 1987-1992.

Tak itu saja, Basofi yang dikenal dengan khasnya berkaca mata itu pernah meramaikan bursa musik Indonesia dengan melantukan lagu berjudul "Tidak Semua Laki-Laki". (*)

Pewarta: Fiqih Arfani

Editor : Chandra Hamdani Noer


COPYRIGHT © ANTARA News Jawa Timur 2017